Rispo Kesal Fico Jual Kesedihan Demi Keuntungan Pribadi

Pingkan Anggraini
|
detikPop
Fico Fachriza
Foto: Fico Fachriza (Tangkapan YouTube Fico Fachriza)
Jakarta - Komika Fico Fachriza lagi jadi buah bibir. Dia disebut berulah dengan meminjam uang ke beberapa artis menggunakan alasan yang bikin geleng-geleng kepala.

Salah satu korban terbaru adalah aktris Nikita Willy. Ananta Rispo, kakak sekaligus sesama komika, juga sampai gak habis pikir kenapa Fico sampai nekat meminjam uang ke Nikita Willy. Dalam video Instagram yang jadi viral, Rispo melontarkan keheranannya.

"Sampai Nikita Willy loh dipinjemin duit! Padahal kan dia bos Blue Bird. Aduh, kok bisa sampai ke situ ya?" ujar Rispo sambil bercanda, tapi tetap dengan nada kesal.

Rispo mengaku dirinya sengaja menolak meminjamkan uang ke Fico dengan alasan pura-pura gak punya duit. Namun, langkah ini malah bikin Fico meminjam uang ke rekan-rekan artis lain.

Yang bikin Rispo makin kecewa adalah alasan Fico meminjam uang. Ia menilai sang adik tega menjual kesedihan untuk meraih simpati.

"Marahlah gue! Bohong sampai jual kesedihan gitu. Gue malas banget urusan beginian. Kalau dulu pas Fico kena narkoba, gue masih mau bantu, nangis-nangis di Polda. Tapi kalau ini? Aduh, malas banget," kata Rispo.

Menurutnya, selama ini dia bekerja keras untuk memenuhi kebutuhan ibunya. Namun, Fico malah memanfaatkan kondisi keluarga demi kepentingannya sendiri.

"Gue kerja mati-matian buat nyokap, tahu-tahu ada orang yang memanfaatkan itu buat kepentingan pribadi. Wajar dong kalau gue semarah ini!" tegasnya.

Sebelumnya, Nikita Willy sempat membagikan cerita bahwa ia telah mentransfer Rp 28 juta ke Fico setelah mendapat pesan WhatsApp yang meminta bantuan untuk biaya rumah sakit dan penguburan. Namun, setelah melihat unggahan Rispo di Instagram, ia sadar bahwa dirinya telah ditipu.

Meski begitu, Nikita tetap menunjukkan sisi lembutnya. Dalam Instagram Story-nya, ia menulis, "Semoga uangnya digunakan untuk hal yang positif. Dan semoga Fico dan keluarga segera diberikan jalan keluar jika sedang ada kesulitan."


(dar/pig)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO