Remember November 2025 Hari Pertama Sukses Bawa Penonton Bernostalgia: Seru Banget
Mengusung tema nostalgia dengan deretan band-band papan atas, acara yang digelar sepanjang sore hingga malam ini berhasil membuat ribuan penonton larut dalam euforia.
Salah satu penonton asal Tangerang, Zaki, mengungkapkan kepuasannya atas keseluruhan pengalaman yang ia dapatkan di festival tahunan tersebut. Ia menilai atmosfer konser sangat didukung oleh penampilan musisi yang tampil total.
"Konsernya ya seru sih, lumayan. Terus juga band-nya asik-asik semua, enak didenger," ujar Zaki saat ditemui di area festival Sabtu (22/11/2025).
Zaki secara khusus memuji penampilan Hello Band, yang menurutnya sukses membuka kenangan lama lewat lagu-lagu hits mereka.
"Apalagi dari Hello Band tadi, enak didengarnya," tambahnya.
Tak hanya puas dengan line-up yang sudah tampil, Zaki mengaku masih menanti penampilan pamungkas dari sejumlah band legendaris.
"Nunggu Sheila On 7, terus The Rain, sama Letto," ungkapnya.
Ketika diminta menggambarkan keseluruhan acara dalam dua kata, Zaki langsung menjawab tanpa ragu:
"Seru banget!" pungkasnya.
Festival Remember November tahun ini memang menjadi ajang reuni bagi para penikmat musik era 2000-an. Selain nostalgia dari Hello Band, highlight paling ditunggu adalah aksi panggung Sheila On 7 yang menjadi penutup di Yokjakarta Stage. Penampilan grup legendaris tersebut diprediksi menjadi momen paling ditunggu di hari pertama.
Tidak hanya suguhan musik, acara ini juga didukung oleh berbagai tenant seperti keripik Singkong Kusuka, area photo booth, area sambat, hingga deretan kuliner di area FnB.
-Rundown Hari Pertama Remember November 2025
Yokjakarta Stage:
* 15.00 WIB - Niel
* 15.51 WIB - Hello Band
* 16.46 WIB - Hura-Hura Club
* 18.11 WIB - Ndarboy Genk
* 19.21 WIB - Letto
* 20.31 WIB - The Rain
* 21.39 WIB - Sheila On 7
* Closing - Om Abidin
Malioboro Stage:
* 14.55 WIB - Orgie Ska
* 16.25 WIB - Hunian
* 18.15 WIB - Cassandra
* 19.15 WIB - Prontaxan
* 20.05 WIB - DJ PRM
* 20.55 WIB - Omo Kucrut
(fbr/ass)











































