Sengit! Tiket Presale 1 Day 2 Hammersonic 2026 Ludes Hitungan Menit

Pingkan Anggraini
|
detikPop
Konser My Chemical Romance Indonesia
Foto: Konser My Chemical Romance Indonesia (Dok. instagram.com/hammersonicfest)
Jakarta - Guys, tiket Hammersonic 2026 hari kedua laku keras nih. Yup, tepatnya tiket Presale 1 yang dibanderol dengan harga Rp 2.988.850 langsung ludes dalam hitungan menit. Gokil kan.

Yup, kalau kamu cek laman www.hammersonic.com, bakal tertera Presale 1 dan Presale 2 habis terjual. Padahal, penjualan tiket baru dibuka mulai pukul 13.00 WIB.

Gak cuma itu aja, Presale 2 yang dibanderol dengan harga Rp 3.218.850 juga habis dengan cepat.

Semua itu karena hari kedua Hammersonic 2026 bakal diramaikan oleh band rock-metal asal Amerika, My Chemical Romance. Mereka bakal hadir dan manggung di festival musik metal tahunan ini pada 3 Mei 2026.

Sementara itu, kalau kamu cek tiket hari pertama Hammersonic 2026 masih tersedia tiket Presale 1 dengan harga Rp 1.378.850.

Nah, buat kamu yang mau datang Hammersonic 2026 hari kedua, masih ada loh tiketnya. Kamu bisa memboyong dengan check out General Sale Hammersonic Day 2 ya dengan harga Rp 3.563.850.

Sampai pukul 14.44 WIB masih ada ya tiketnya. Langsung gas aja ya!


(pig/pus)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO