Kisah Cinta Tragis Dnanda di Benar Salah, Hanyalah Salah

Pingkan Anggraini
|
detikPop
Penyanyi Dnanda kembali dengan single terbarunya Benar Salah, Hanyalah Salah.
Foto: Dokumentasi
Jakarta - Penyanyi Dnanda balik lagi menampilkan karya musik terbarunya nih, guys. Setelah sukses dengan sederet single, Dnanda kini hadir dengan lagu Benar Salah, Hanyalah Salah.

Benar Salah, Hanyalah Salah jadi single kelimanya dan digadang-gadang bisa sesukses single sebelumnya. Kalau kamu belum tahu, pada single sebelumnya Dnanda dilirik publik lewat Simpan Cintaku yang seliweran di media sosial. So, bakal menuai kesuksesan yang sama gak ya di lagu barunya?

Dalam keterangan pers, Kamis (22/5/2025), lagu ini mengangkat kisah tentang penentuan suatu keputusan berat yang harus diambil saat hubungan tak lagi bisa berjalan dengan sehat. Bagaimana beratnya tekanan perasaan ketika apapun yang kita lakukan, selalu tampak salah di mata pasangan.

"Cerita lagu ini adalah tentang sebuah peristiwa yang mengharuskan seseorang pergi dari suatu hubungan. Setelah sekian lama terjebak dalam tekanan karena setiap perbuatan selalu terlihat salah di mata orang yang disayang," ujar Dnanda.

Lewat lirik yang ia tulis, Dnanda menggambarkan sebuah cinta yang tragis nih. Meski berat, keputusan tersebut harus tetap diambil demi kebaikan diri dan kesehatan mental pribadi.

Meski mengangkat tema yang cukup 'mendalam', tapi Dnanda menghadirkan komposisi musik yang cukup chill 'n relax nih. Nadanya diramu dengan brilian untuk menghadirkan kesan empowering pada tiap-tiap orang yang mesti melewati fase berat perpisahan.

Karakter vokal Dnanda pun begitu padu demi menghadirkan single Benar Salah, Hanyalah Salah sebagai satu kesatuan utuh untuk dinikmati.
Nah, buat kamu yang penasaran, single terbaru dari Dnanda ini sudah bisa dinikmati di berbagai streaming platform favorit kamu ya.




(pig/dar)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO