Sabrina Carpenter Bakal Digaet Buat Mamma Mia 3?

Ini bikin fans gemas dan geregetan. Soalnya banyak penggemar film Mamma Mia mau cerita itu dilanjutkan. Melihat aksi Sabrina Carpenter membawakan lagu dari film tersebut bikin fans bilang dia harus jadi salah satu cast Mamma Mia 3.
Fans bahkan udah punya peran buat cewek pirang itu: anak perempuan Sophie Sheridan yang diperankan Amanda Seyfried.
Amanda kemudian memberikan komentarnya. Dalam sebuah wawancara dengan ABC News dia bilang kalau Mamma Mia 3 mungkin aja terjadi.
"Tapi aku belum lihat ada skrip sampai sekarang," katanya.
"Secara teknis sih bisa-bisa aja Sabrina jadi anakku di layar. Kalau Sabrina Carpenter mau perankan anakku di Mamma Mia! aku akan bikin itu jadi kenyataan. It's fine. Aku fans berat dia!" beber Amanda Seyfriend.
Adaptasi layar lebar Mamma Mia! pertama kali tayang tahun 2008 disutradarai Phyllida Lloyd. Film keduanya dirilis 10 tahun kemudian berjudul Mamma Mia! Here We Go Again. Di layar, Meryl Streep memerankan Donna Sheridan dan Amanda Seyfried memerankan anak perempuannya, Sophie.
Meski film pertamanya nggak dapat skor yang terlalu bagus di Rotten Tomatoes, sekuelnya diganjar angka yang lumayan. Mamma Mia! kini jadi sebuah film klasik yang seru buat disaksikan berulang-ulang karena lagu-lagunya yang enak.
(sro/dar)