Hub Space 2024

Mootiara Curhat Keresahan Bareng Tiara Andini di Hub Space 2024

Muhammad Ahsan Nurrijal
|
detikPop
Penampilan Tiara Andini di Hub Space 2024.
Tiara Andini. Ahsan Nurrijal/detikPop
Jakarta - Penampilan dari penyanyi Tiara Andini menjadi salah satu yang paling dinantikan oleh para penonton, khususnya Mootiara (sebutan fans Tiara Andini).

Mootiara selalu menanti-nantikan penampilan sang idola. Bahkan, sebelum penyanyi jebolan ajang pencarian bakat itu naik ke panggung, para fans terus menerus meneriakkan namanya.

Mengenakan dress serba putih, Tiara Andini yang didampingi para dancer membuka penampilannya di Hub Space 2024 lewat lagu Flit It Up dan Kupu-Kupu.

Penyanyi kelahiran Jember itu kemudian menanyakan pada penonton apakah ada yang sedang menjalani hubungan jarak jauh saati ini.

"Disini ada yang lagi LDR?," tanya Tiara Andini diatas panggung Hub Space 2024.

Tiara Andini terkejut karena rupanya sangat banyak yang sedang menjalani long distance relationship (LDR). Dia kemudian mengajak Mootiara untuk sing along lagu Janji Setia.

"Gak apa-apa kalian LDR, yang penting tetap pegang Janji Setia," ucap Tiara Andini.

Selanjutnya, penyanyi berusia 22 tahun itu menanyakan lagi keresahan yang sekiranya tengah dirasakan oleh Mootiara.

"Diantara kalian apa ada yang lagi sulit pertahanin hubungan?," tanya Tiara Andini lagi.

"Aku Titi, aku Titi," sahut Mootiara.

Tiara Andini kemudian menyanyikan lagu Masih Hatiku dan Merasa Indah bagi para fansnya.

"Lagu ini buat kalian yang pernah menjalani atau dulu pernah merasakan kalau mempertahankan hubungan itu sulit," ujar Tiara Andini.

Tiara Andini lagi-lagi membuka ruang seluas-luasnya bagi para Mootiara yang ingin curhat pada dirinya.

"Aku pengen kasih ruang buat temen-temen yang patah hati dan diputuskan sama sepihak. Kalau udah gak sejalan, mending Usai atau lanjut?," tanya Tiara Andini.

Banyak fans yang ingin menyudahi hubungannya jika sudah tak sejalan dan meminta Tiara Andini menyanyikan lagu Usai.

"Bener banget, ini waktunya untuk Usai," tambahnya.

Sebagai penutup, ia menyanyikan lagu Gemintang. Penampilannya malam ini disambut dengan luar biasa oleh para fans yang tak henti-hentinya memanggil nama panggilannya setiap jeda penampilannya.

Eitss Hub Space 2024 masih belum berakhir. Masih ada Armada yang bakal menemani malam Minggu kamu.


(ass/ass)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO