Ariana Grande Balas Kritikan Haters yang Sindir Suaranya Berubah

Sindiran ini bermula dari sebuah video viral tentang perubahan nada vokalnya. Ariana Grande pun ngomong seperti ini.
"Hal yang normal dilakukan orang terutama jika Anda punya jangkauan yang luas," katanya dilansir dari E!, Kamis (11/7/2024).
"Saya menghabiskan waktu lama buat mainin sebuah karakter setiap hari," sambungnya lagi dalam sebuah episode di Podcast Shut Up Evan pada 9 Juli.
Perempuan berusia 31 tahun itu juga bilang ada standar ganda ketika seorang aktor secara gak sengaja tetap gunakan karakternya setelah syuting.
"Tentu saja, orang-orang juga melontarkan lelucon di sana-sini, tapi yang terjadi selalu setelah kejadian, 'Oh wow, betapa berdedikasinya pada keahliannya! Sungguh transformasi yang luar biasa! Dia adalah pemain yang brilian!'" lanjutnya.
"Tapi kemudian, amit-amit aku bersin seperti Glinda," katanya merujuk pada karakter musikal yang sedang dimainkannya.
Baca juga: HYBE Konfirmasi Ariana Grande Gabung Weverse |
Ini bukan pertama kalinya Ariana membela suaranya yang selalu berubah-ubah. Ketika seorang kritikus menyebut pelantun Dangerous Woman itu bulan lalu, dia membalasnya dengan mengatakan bahwa berbagai perubahan tersebut demi "kesehatan vokalnya".
"Saya sengaja sering mengubah penempatan vokal saya (tinggi/rendah) tergantung seberapa banyak saya bernyanyi," tulisnya di kolom komentar video TikTok.
(tia/tia)