Momen Haru Taylor Swift Kasih Topi ke Pejuang Kanker di Konser

Kala itu salah satu penontonnya yang merupakan seorang pejuang kanker, Natalia Oliver diperbolehkan untuk melihat Taylor Swift lebih dekat di stage. Natalia Oliver yang merupakan penggemar cilik tampak sangat senang bisa melihat pelantun Red itu lebih dekat.
Natalia Oliver juga kelihatan terpukau menyaksikan idolanya melantunkan lagu andalan, 22. Ia memang tak kelihatan memanggil Taylor Swift untuk menghampirinya, tapi, sang idola lah yang datang dengan semangat kepada penonton itu.
Taylor Swift tampak langsung duduk dihadapan Natalia Oliver saat itu. Ia memeluk penonton pejuang kanker itu dengan erat dan memberi senyuman.
Taylor Swift juga sempat mengobrol sedikit dan tak lupa mencium kedua tangan Natalia Oliver. Tentu saja, hal itu membuat penonton pejuang kanker itu senang gak karuan, genks!
Tubuh Natalia Oliver itu memang terlihat sangat kecil dengan menggunakan sweater hitam panjang. Kepalanya juga terlihat botak plontos.
Taylor Swift pun memberikan topi yang ia gunakan saat perform untuk salah satu penontonnya itu. Ini menjadi momen paling haru yang terlihat pada The Eras Tour di Australia.
Jadi gimana menurut kamu, mengharukan banget kan?
(pig/dar)