Duh, Sofia Falcone Dipastikan Absen dari The Batman Part II!
Bintang serial The Penguin, Cristina Milioti, secara mengejutkan mengonfirmasi bahwa karakternya yang sangat dipuji penonton tersebut tidak akan muncul dalam sekuel film arahan Matt Reeves, The Batman Part II.
Meskipun Sofia Falcone menjadi jiwa dari serial spin-off tersebut dan menunjukkan performa yang layak masuk nominasi penghargaan, Milioti menyatakan bahwa alur cerita untuk film kedua Batman tidak menyertakan namanya.
Dalam sebuah wawancara dengan Deadline (27/1), Milioti mengungkapkan bahwa meski ia sangat mencintai karakter Sofia, hingga saat ini tidak ada pembicaraan untuk membawanya ke film layar lebar.
"Secara definitif, saya tidak ada di dalamnya (The Batman Part II). Saya rasa itu sudah diputuskan," ujar Milioti dengan tegas.
Ia juga menambahkan betapa ia sangat menikmati proses memerankan karakter yang kompleks tersebut.
"Saya akan melakukan apa saja untuk kembali ke dunia itu. Itu adalah salah satu pengalaman kreatif paling berharga yang pernah saya miliki. Tapi sejauh yang saya tahu, Sofia tetap berada di tempatnya sekarang."
Keputusan Matt Reeves untuk tidak menyertakan Sofia mungkin terdengar mengecewakan, namun secara naratif hal ini masuk akal.
The Batman Part II dikabarkan akan memperkenalkan ancaman baru bagi Gotham, dan menjaga Sofia tetap di ranah serial TV memberikan ruang bagi pengembangan dunia kriminal yang lebih spesifik dalam seri The Penguin di masa depan.
Kekecewaan ini juga dirasakan oleh Milioti sendiri, yang sebenarnya sangat ingin beradu akting dengan Robert Pattinson.
"Saya sangat ingin melihat Sofia bertemu Batman. Saya pikir itu akan menjadi dinamika yang luar biasa, tapi sayangnya, itu bukan rencana yang ada di meja saat ini."
Meskipun absen di sekuel The Batman, pintu bagi Sofia Falcone belum sepenuhnya tertutup. Mengingat popularitas karakter ini yang meledak, ada spekulasi bahwa ia mungkin akan kembali di musim kedua The Penguin atau proyek spin-off lainnya yang berfokus pada Arkham Asylum atau Gotham City Police Department.
Milioti sangat terbuka untuk kembali, namun tidak ada tawaran atau naskah yang melibatkan dirinya. Sutradara kemungkinan besar ingin fokus pada antagonis baru untuk sekuel layar lebar.
(ass/aay)











































