Ada kabar gede nih dari semesta MCU! Setelah film Spider-Man: No Way Home bikin kita semua mewek dan Peter Parker (Tom Holland) harus memulai hidupnya dari nol, kini muncul banyak rumor yang mengarah pada satu kesimpulan: Peter Parker yang kita kenal dulu sudah hilang!
Menurut bocoran terbaru (via The Direct pada 21 November), Spider-Man 4 (yang katanya berjudul Brand New Day) bakal jadi film Spider-Man Tom Holland yang paling gelap dan paling dewasa.
Kalau di trilogi Home kita disuguhi Peter Parker yang ceria, plucky, dan penuh semangat ala film remaja John Hughes, di sekuel yang akan datang ini semuanya bakal berubah total.
Seperti yang kita tahu, berkat spell Doctor Strange, kini tidak ada satu pun orang termasuk M.J. dan Ned yang ingat siapa Peter Parker. Kondisi ini menempatkan Peter dalam situasi yang sangat sulit: dia menjadi seorang anonim berusia 20-an, struggling mencari uang sewa, dan hidup sendiri di New York City sebagai pahlawan bertopeng tanpa pengakuan.
Tom Holland sendiri sempat menggoda bahwa film ini akan terasa seperti kelahiran kembali bagi karakternya, sesuatu yang benar-benar baru. Konteks ini membuat Peter Parker sangat rentan untuk jatuh ke dalam sisi yang lebih gelap, jauh dari citra Spider-Man friendly neighborhood yang kita cintai.
Lantas, seberapa gelap film ini? Rumor menyebutkan bahwa Spider-Man 4 mungkin akan mempertemukan Peter dengan Symbiote!
Ingat, di akhir No Way Home, sedikit serpihan zat alien hitam (Symbiote) ditinggalkan oleh Eddie Brock/Venom dari semesta lain.
Momen ini sangat pas. Saat Peter sedang merasa sangat terisolasi, putus asa, dan membutuhkan kekuatan, Symbiote biasanya datang sebagai "jalan pintas."
Jika benar, kita bakal melihat Black Suit Saga versi MCU, di mana kostum alien itu mengambil alih kepribadian Peter, membuatnya jadi lebih agresif, dan secara harfiah mengubahnya menjadi sosok yang tidak bisa dikenali lagi.
Film ini akan disutradarai oleh Destin Daniel Cretton (sutradara Shang-Chi) dan direncanakan tayang di bioskop pada 31 Juli 2026. Siap-siap deh, karena petualangan Peter Parker yang baru ini janji bakal jauh lebih mellow dan brutal!
Simak Video "Video: Sadie Sink Dikabarkan Bakal Gabung di Spider-Man 4"
(ass/dar)