Ini Alasan Franklin Penting di The Fantastic Four: First Step

Mereka menghadirkan lewat pasangan Sue Storm (Vanessa Kirby) dan Reed Richards (Pedro Pascal) bersama buah hatinya, Franklin. Beda dengan versi Fantastic Four lainnya, mereka menggambarkan momen di mana keduanya menantikan bocah ajaib Franklin Richards dan menjadi debutnya.
Lalu apa alasan sutradara Matt Shakman memilih plot tersebut?
"Saya benar-benar ingin membawa Franklin ke dunia ini," kata sang sutradara.
"Momen paling fantastis dalam hidup saya adalah kelahiran putri saya. Film ini berkisah tentang momen-momen kecil yang tenang dan fantastis ini, serta momen-momen besar ini, momen yang penuh kekaguman. Saya pikir kelahiran adalah salah satu momen keajaiban fantastis yang kita semua alami, atau kita yang sudah menjadi orang tua."
Shakman menjelaskan bahwa menjadi orang tua bagi Franklin sangat penting bagi kisah Reed dan Sue, serta bagi saudara laki-laki Sue, Johnny Storm (Joseph Quinn) dan teman dekat mereka, Ben Grimm (Ebon Moss-Bachrach).
Kehadiran Franklin membuat dinamika berbeda dari tiap karakter dan tentunya jadi suguhan yang berbeda dibandingkan film-film superhero sebelumnya.
"Mereka adalah orang tua di dalam komiknya. (Putrinya) Valeria juga datang. Ada anggota (keluarga) lainnya dari Richard-Storm dan aku cuma pengin bilang bagaimana seorang anak mengubah sebuah keluarga, mengubah sepasang kekasih," tuturnya.
Dalam komik, Franklin adalah mutan terkuat. Berkat paparannya terhadap kekuatan kosmik saat di dalam rahim, ia terlahir sebagai mutan tingkat Omega abadi yang dapat membelokkan realitas, menciptakan alam semesta saku, dan menggunakan kekuatan telekinetik dan telepati.
Franklin begitu kuat sehingga banyak makhluk kosmik tertarik padanya, termasuk Galactus, dewa angkasa yang melahap dunia (diperankan dalam film oleh Ralph Ineson).
Yang patut dicatat tentang hubungan Franklin dengan Galactus adalah, pada suatu titik dalam komik, Franklin begitu kuat sehingga ia menjadi Galactus sendiri dan menjadikan Galactus yang dulu sebagai pembawa pesannya.
(ass/nu2)