Zaskia Adya Mecca Kuatkan Diri Hadapi Anak Masuk ICU Kedua Kali

Febryantino Nur Pratama
|
detikPop
anak zaskia adya mecca dilarikan ke rs
Zaskia Adya Mecca saat temani anaknya di RS. Foto: instagram
Jakarta - Kabar anak Zaskia Adya Mecca, Bhai Kaba masuk rumah sakit sampai dilarikan ke ICU memang sudah diberitahukan dalam Instagram miliknya. Ini adalah kali kedua anaknya itu masuk ICU.

Pemain film Ayat-Ayat Cinta tersebut mengaku tak kuat karena anaknya harus kembali dilarikan ke ICU. Badannya langsung gemetar saat mengetahui itu.

"Tapi sebagai ibu harus kuat, tapi ya pengin nangislah," ungkap Zaskia Adya Mecca saat ditemui di kawasan Alam Sutera, Tangerang, Sabtu (1/6/2024).

Zaskia Adya Mecca menceritakan bagaimana awal mula anaknya bisa masuk ke rumah sakit sampai dilarikan ke ICU. Ia pertama kali mendapatkan pesan singkat dari anaknya.

"Jadi sebelumnya dia WA ke aku, 'Bia aku nggak bisa napas. Tolong pulang sekarang'," jelas Zaskia Adya Mecca.

Saat masuk ke rumah sakit, awalnya saturasi Bhai Kaba dalam keadaan aman. Namun, tak lama anaknya kesulitan bernapas hingga akhirnya dilakukan penguapan.

"Saturasi 97 oke aman terus aku balik lagi dia kayak nggak bisa napas heh-heh napasnya sependek itu. Ayo napas panjang, tenang jangan panik akhirnya aku panggil suster. Suster sama dokter tahu banget kita panik, si anak begitu saturasinya 89 akhirnya masuk ICU," bebernya.

Beruntung saat ini anaknya sudah berangsur membaik. Zaskia Adya Mecca mengabarkan anaknya itu sudah pindah ke ruang perawatan.


(fbr/wes)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO