Darius Sinathrya Tetap Canggung Beradegan Mesra Meski Diizinkan Donna Agnesia

Muhammad Ahsan Nurrijal
|
detikPop
Darius Sinathrya dan lawan mainnya, Naomi Zaskia.
Darius Sianthrya tetap canggung saat harus beradegan mesra dengan Naomi Zaskia meski sudah dapat izin istri. Foto: Ahsan/detikHOT
Jakarta -

Aktor Darius Sinathrya kembali harus beradegan panas dengan lawan mainnya. Kali ini, Darius beradegan mesra dengan Naomi Zaskia, dalam serial terbarunya, Open BO Lagi.

Melakoni adegan intim, tentunya ia meminta izin terlebih dahulu pada istrinya, Donna Agnesia.

"Izin, tentu izin (dengan Donna Agnesia). Tapi aku pikir ada poin yang penting, yaitu kita harus memisahkan kehidupan pribadi dengan kehidupan profesional. Bahwa di sini aku hadir sebagai aktor," kata Darius Sinathrya dalam konferensi pers di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (31/5/2024).

Meskipun sudah mengantongi izin istri, aktor berusia 39 tahun itu mengaku tetap canggung dan grogi saat melakoni adegan tersebut.

Dia dan Naomi Zaskia bersikap profesional dan mengikuti apa yang diminta oleh sutradara. Darius tetap merasakan ada ketidaknyamanan.

"Pasti ada kecanggungan, nggak nyaman, deg-degan, tapi kita sama-sama profesional. Kita pengin apa yang kita lakukan sesuai dengan diskusi dengan Mas Monty (sutradara)," tutur Darius Sinathrya.

Banyak penyesuaian yang dilakukan saat pengambilan gambar adegan mesra tersebut. Semuanya tentu dilakukan dengan adanya batasan-batasan.

"Dari tim dijelasin gimana bentuknya, gimana teknisnya, pasti ada batasan-batasannya juga, sehingga kita sama-sama di on the set, kita jalani aja sesuai kesepakatan bersama, pasti ada adjusment, aku juga mencoba untuk seprofesional mungkin," pungkasnya.




(ahs/pus)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO