Jeon Jong Seo Bakal Main Film Hollywood Bareng Henry Cavill
Highlander akan diproduksi oleh Amazon MGM Studios. Ini merupakan remake dari film klasik tahun 1986 berjudul sama yang juga akan nampilin Russell Crowe, Dave Bautista, Karen Gillan, Jeremy Irons, Djimon Hounsou, dan Marisa Abel.
Selain itu deretan wajah fresh yang digaet buat Highlander juga termasuk Kevin McKidd, Siobhán Cullen, dan Nassim Lyes. Jeon Jong Seo jadi satu-satunya cast asal Korea Selatan yang diumumkan sejauh ini.
Jeon Jong Seo akan memerankan salah satu karakter di organisasi Watcher. Lebih banyak soal karakter ini masih belum diungkap.
Jeon Jong Seo masuk radar Hollywood setelah tampil dalam film Burning yang masuk ke daftar calon nominasi Oscar di kategori Best Foreign Language Film. Karya terbarunya bersama Han So Hee, Project Y, juga sempat diputar di festival film internasional tahun ini.
Manajemen Jeon Jong Seo, ANDMARQ, membenarkan kabar casting artisnya buat Highlander. Mereka juga ngasih tahu kalau syuting saat ini masih belum dimulai.
"Jeon Jong Seo akan tampil dalam film Highlander yang akan mulai syuting tahun depan, sebagai anggota organisasi rahasia yang dikenal sebagai Watcher," kata mereka dilansir Maeil Kyungjae pada Kamis (6/11/2025).
Syuting Highlander tadinya akan dilakukan musim gugur tahun ini, tapi harus ditunda ke tahun depan karena Henry Cavill mengalami cedera.
Highlander akan jadi proyek kedua Jeon Jong Seo di Hollywood. Sebelumnya dia pernah terlibat dalam film arahan sutradara Ana Lily Amirpour berjudul Mona Lisa and the Blood Moon (2023).
Kabar lain dari si aktris, dia baru-baru ini juga digaet buat memerankan proyek film sutradara Exhuma Jang Jae Hyun. Tapi belum ada jawaban dari pihak pemeran Tokyo itu.
(aay/dar)











































