Rekomendasi Drama-Film Korea Buat Watchlist Weekend Kamu!

Atmi Ahsani Yusron
|
detikPop
Poster film Netflix Good News.
(Foto: dok. Netflix) Poster film Netflix Good News.
Jakarta - Weekend is coming! Kalau akhir pekan ini kamu belum punya rencana keluar, di rumah aja nonton drama Korea bakal seru seharian sih.

Ada beberapa judul yang bisa kamu pilih untuk masuk watchlist kamu Sabtu-Minggu nanti. Dari dark-comedy berdasarkan kisah nyata sampai aksi tebas-tebasan juga ada:

1. Good News

Film Good News bercerita tentang sebuah operasi rahasia pada 1970. Terinspirasi dari kisah nyata pembajakan Yodogo, pesawat yang sedang terbang mengalami pembajakan dan sedang berusaha didaratkan.

Sul Kyung Gu memerankan seorang pemecah masalah tanpa nama, muncul setiap kali ada problematika yang sulit buat dipecahkan. Gak ada yang benar-benar tahu siapa dia dan asal usulnya.

Dalam usaha mendaratkan pesawat yang dibajak ini terlibat juga seorang letnan bernama Seo Go Myeong (Hong Kyung). Perwakilan pemerintahan bernama Park Sang Hyun (Ryoo Seung Bum) menjadi sosok yang memberi perintah di operasi rahasia tersebut.

Tonton di Netflix.

2. The Dream Life of Mr. Kim

The Dream Life of Mr. Kim menceritakan seorang manajer korporat usia paruh baya yang udah kehilangan semangat. Tapi satu hari dia mencapai titik balik dan berusaha buat mencari kebahagiaan hidup lagi.

Drakor ini masih on-going dan Sabtu-Minggu bakal dua episode baru. Jadi pas banget kamu akan bisa keep up to date dengan ceritanya.

Satu season The Dream Life of Mr. Kim akan ada 12 episode. Bisa ditonton di Netflix.

3. Typhoon Family

Seperti Mr. Kim, Typhoon Family juga masih on going dan disukai banget penonton drakor di Negeri Ginseng. Lee Junho jelas jadi salah satu daya tariknya. Aktor yang juga member 2PM itu sebelumnya sukses banget membuai penotnon lewat King the Land.

Typhoon Family akan menayangkan episode 7-8 pada Sabtu-Minggu, 1-2 November nanti. Bisa kamu saksikan di Netflix.

4. Shin's Project

Shin's Project udah tamat dan jadi drakor Senin-Selasa paling sukses tvN sepanjang 2025. Rating penonton lokal di Korea Selatan oke banget dan stabil dari awal sampai akhir.

Drama Korea ini berkisah tentang Mr. Shin, seorang pemilik restoran ayam yang punya kepribadian fun dan baik hati. Di lingkungan tempat tinggalnya dia dikenal sebagai seorang negosiator ulung. Kalau ada keributan antar-tetangga, Mr. Shin turun tangan sebagai penengah.

Ada banyak kejadian di sekitar tempat tinggalnya yang bikin Mr. Shin gak cuma sekadar pemilik restoran ayam doang. Dia juga sosok pembela keadilan buat orang-orang sekitar.

Semua episode Shin's Project udah bisa kamu saksikan di Viu.

5. Mantis

Kalau kamu mau liat Im Siwan dan Park Gyu Young adu kekuatan dan saling bunuh, nonton Mantis aja. Spin off dari film Netflix Kill Boksoon ini menyajikan aksi dan drama yang akan bikin kamu betah duduk manis.

Ceritanya berpusat pada sosok bernama Han Wool (Im Siwan). Dia adalah pembunuh bayaran kelas kakap yang kembali menerima proyekan setelah liburan lama. Dia gak tahu kalau selama pergi ada banyak hal yang terjadi di industri pembunuh bayaran.

Han Wool bernaung di bawah perusahaan pembunuh bayaran MK ENT atau dikenal sebagai Mantis. Sepulang dari libur panjang dia dihajar kabar CEO MK ENT mati dan perusahaan itu sedang di ambang kehancuran.

Han Wool menghadapi situasi yang chaos dan anarkis. Comeback-nya mempertemukan Han Wool dengan Jae Yi (Park Gyu Young), yang dulu pernah menjalani latihan bareng buat jadi hitman andal. Pembunuh bayaran legendaris, Dok Go (Jo Woo Jin) juga mendadak muncul dan mengakhiri masa pensiunnya.

Mereka sekarang berusaha untuk jadi pembunuh nomor #1.

(aay/dar)




TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO