Min Hee Jin Dibebaskan dari Tuduhan Pelanggaran Kepercayaan HYBE

Update terbaru dari kasus hukum antara Min Hee Jin, mantan CEO ADOR dan produser NJZ, melawan HYBE nih. Inget dong sebelumnya HYBE melaporkan Min Hee Jin karena dianggap melakukan pelanggaran kepercayaan?
Refresh dulu kali ya buat yang lupa sama kasusnya.
Jadi April 2024, HYBE melakukan audit internal ke Min Hee Jin dan petinggi ADOR lainnya. Saat itu ada kecurigaan dari HYBE, Min Hee Jin dan jajarannya di ADOR mencoba menguasai agensi itu dengan melibatkan investor pihak ketiga.
HYBE langsung melaporkan Min Hee Jin ke polisi. Tuduhannya pelanggaran kepercayaan. Min Hee Jin gak tinggal diam,dia melawan.
Min Hee Jin membantah apa yang dituduhkan oleh HYBE lewat sebuah konferensi pers yang digelar pada bulan yang sama. Dalam konferensi pers yang berdurasi 2 jam itu, dia membeberkan pembelaan dan bukti-bukti.
Di konferensi pers ini juga terungkap banyak hal personal. Termasuk chat Bang Si Hyuk, bos HYBE, ke Min Hee Jin soal rencana debut NewJeans dan LE SSERAFIM.
Berbulan-bulan konflik hukum berjalan, HYBE lalu bergerak dengan mencopot Min Hee Jin dari jabatannya sebagai CEO ADOR pada bulan Agustus 2024. Dia ditawari kontrak baru sebagai anggota dewan, tapi mutusin buat ngundurin diri aja.
Nah meski udah gak lagi jadi bagian dari ADOR dan HYBE, bahkan pernah meminta agar sahamnya di ADOR dibeli saja oleh perusahaan raksasa itu, laporan tuduhan pelanggaran kepercayaan terus berjalan.
Polisi melakukan investigasi mendalam, penyelidikan, hingga mencari bukti atas klaim HYBE. Tapi akhirnya diputuskan pada Selasa (15/7/2025), Min Hee Jin tidak terbukti melakukan apa yang dituduhkan HYBE.
"Setelah setahun penyelidikan polisi, tidak ditemukan tindakan ilegal yang dilakukan Min Hee Jin. Hari ini, 15 Juli, polisi memutuskan untuk tidak melimpahkan kasusnya ke kejaksaan," kata humas Min Hee Jin, Macoll Consulting, dalam pernyataan resmi dilansir dari Korea JoongAng Daily.
Tanggapan HYBE
Mendengar berita soal dibebaskannya Min Hee Jin dari tuduhan, HYBE langsung bereaksi. Mereka berencana untuk ambil tindakan atas keputusan polisi itu.
Berikut ini pernyataan resmi HYBE:
"Ada banyak perkembangan terjadi dalam kasus ini setelah investigasi polisi, seperti misalnya argumen member NewJeans soal kontrak mereka tidak valid. Kami sudah menyerahkan banyak bukti ke pengadilan atas masalah terkait. Pengadilan sudah memutuskan berdasarkan bukti yang ada, memberatkan Min Hee Jin, Pengadilan Tinggi Seoul juga menyebut Min Hee Jin sengaja menyabotase hal-hal dasar dari kontrak eksklusif NewJeans. Oleh karena itu kami mengumumkan akan melawan keputusan polisi ini."
Polisi Tutup Kasus Min Hee Jin Versus HYBE yang Lain
Dalam pernyataan resminya, HYBE juga bilang kalau polisi resmi menutup kasus lain termasuk laporan Min Hee Jin ke 5 eksekutif HYBE. Juli 2024, eksekutif HYBE dituduh melakukan pencemaran nama baik dan gangguan bisnis.
Dalam aduannya, Min Hee Jin bilang kalau ada eksekutif HYBE berusaha membocorkan percakapan pribadi ke media, demi mencemarkan nama baiknya di tengah proses hukum yang berjalan.
Soal pembocoran percakapan pribadi, penyidik menyatakan itu sudah dilakukan sesuai prosedur hukum. Sehingga tidak bisa dipermasalahkan sebagai pencemaran nama baik.
(aay/tia)