Polisi Setop Kasus Tuduhan Prostitusi Ju Haknyeon

Atmi Ahsani Yusron
|
detikPop
Ju Haknyeon
(Foto: dok. Instagram @_juhaknyeon_) Ju Haknyeon.
Jakarta -

Ada perkembangan nih dari kasus tuduhan prostitusi yang menyeret nama Ju Haknyeon. Polisi mengumumkan gak akan melanjutkan proses hukum kasus ini. Ju Haknyeon dibebaskan dari dakwaan.

Keputusan ini diumumkan oleh Kantor Polisi Seoul Gangnam pada tengah pekan pertama Juli 2025, dilansir dari Seoul Kyungjae pada Jumat (4/6/202).

Dalam penjelasannya, polisi menegaskan mantan member THE BOYZ itu bebas dari dakwaan pelanggaran Undang-Undang tentang Hukuman atas Pengaturan Tindakan Seks Komersial, serta segala aturan terkait yang muncul terkait kasus yang menyeretnya.

Lebih lanjut polisi menyebut laporan yang ditujukan buat Ju Haknyeon gak cukup bukti. Pelapor disebut hanya menyertakan satu bukti berdasarkan artikel media online.

Awal Mula Kasus Tuduhan Prostitusi Ju Haknyeon

Pada Selasa (17/6) ONE HUNDRED ngumumin Ju Haknyeon hiatus dari THE BOYZ. Alasannya waktu itu gak diberitahu, disebut karena urusan pribadi aja.

Lalu muncul berita dari media Korea Selatan News1, menyebutkan kalau mereka tahu ada surat permintaan klarifikasi dari media Jepang Shukan Bunshun ke ONE HUNDRED, soal pertemuan Ju Haknyeon dengan matan aktris JAV Asuka Kirara.

ONE HUNDRED mengklaim, mereka udah tanya ke Haknyeon soal pertemuan ini. Mereka mengklarifikasi bahwa benar mantan artisnya bertemu dengan Asuka Kirara.

Teaser foto Haknyeon untuk comeback THE BOYZ 2ND ALBUM [PHANTASY] Pt.1 Christmas In August.Teaser foto Haknyeon untuk comeback THE BOYZ 2ND ALBUM [PHANTASY] Pt.1 Christmas In August. Foto: dok. IST Entertainment

"Kami menerima surat berisi pertanyaan dari Shukan Bunshun, kami mengkonfirmasi kebenarannya ke Ju Haknyeon," kata mereka.

Kabar pertemuan melebar ke dugaan prostitusi. Di sini kasusnya jadi makin serius.

Setelah itu diumumkan Ju Haknyeon keluar dari THE BOYZ dan ONE HUNDRED. Menurut keterangan manajemen, keputusan itu udah merupakan kesepakatan bersama.

Ju Haknyeon gak setuju. Dia bilang gak diajak diskusi dalam pengambilan keputusan. Kelahiran 9 Maret 1999 itu juga merasa ada pelanggaran kontrak dalam pengambilan keputusan itu.

Meski membenarkan pertemuan dengan Asuka Kirara, dia membantah soal prostitusi. Dia bilang pertemuan itu hanya minum-minum kasual aja.

Di berita berbeda, kabarnya ada produser dari manajemen ONE HUNDRED juga yang terlibat dalam 'minum-minum kasual' itu. Dia juga sudah dipecat dari agensi.

(aay/wes)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO