Love Scout Drakor Paling Hits Minggu Ini

Drama ini bukan cuma trending di artikel berita, blog, dan komunitas daring, tapi juga jadi topik hangat di media sosial. Pokoknya, semua mata tertuju ke kisah Kang Ji Yun dan Yu Eun Ho.
Oh iya, bukan cuma dramanya yang booming, pemeran utamanya, Han Ji Min dan Lee Jun Hyuk, juga ikutan naik daun. Mereka masing-masing nangkring di peringkat nomor 1 dan nomor 2 untuk kategori aktor dan aktris terpopuler minggu ini.
Sinopsis Drakor Love Scout
Han Ji Min memerankan Kang Ji Yun, seorang perempuan sukses yang memimpin perusahaan headhunting dengan segudang klien kelas atas. Ji Yun dikenal total dalam pekerjaan, sampai-sampai lupa dengan urusan pribadi seperti makan atau sekadar mengingat nama karyawannya. Fokusnya hanya pada hasil dan kepuasan klien, membuatnya sering dianggap terlalu kaku dan dingin.
Tapi, hidup Ji Yun yang serba sibuk mulai berantakan saat ia menghadapi konflik dengan klien besar. Situasi ini mengarahkannya pada pertemuan tak terduga dengan Yu Eun Ho, karakter yang diperankan Lee Jun Hyuk.
Yu Eun Ho awalnya bekerja di perusahaan lain dan diberi tugas mempertahankan seorang peneliti bernama Yong Ha-jin biar gak pindah ke perusahaan lain. Sayangnya, sebuah kesalahpahaman besar membuat Eun Ho kehilangan pekerjaannya.
Setelah menganggur, Eun Ho ditawari pekerjaan sebagai manajer pribadi Kang Ji Yun melalui temannya, Lee Kang Suk, yang adalah suami CFO perusahaan Ji Yun. Awalnya Eun Ho ragu, tapi karena butuh penghasilan untuk anak perempuannya, ia akhirnya menerima pekerjaan itu.
Hari pertama bekerja, Eun Ho langsung menghadapi tantangan besar: Kang Ji Yun menolak kehadirannya mentah-mentah. Ji Yun bahkan memilih berkomunikasi dengan CFO daripada bicara langsung dengannya. Tapi, dengan kesabaran dan profesionalisme, Eun Ho mulai menunjukkan dampak positifnya di kantor.
Dia gak hanya membantu Ji Yun secara profesional, tapi juga membuatnya melihat sisi lain hidup yang selama ini diabaikan. Sebaliknya, Eun Ho juga mulai memahami bahwa di balik sikap dinginnya, Ji Yun adalah sosok yang tulus dan peduli, meski cara menunjukkannya berbeda.
Baca juga: 7 Drama Korea Tayang Januari 2025 |
Jadwal Tayang Drakor Drakor Love Scout
Love Scout mulai tayang sejak 3 Januari 2025, dan bakal punya total 12 episode plus satu episode spesial sebagai bonus. Sampai saat ini, udah sampai episode ke-6, jadi kamu masih sempat buat binge-watching sebelum episode finalnya keluar.
(dar/Mar)