Fans Antusias Nungguin hololive Indonesia 5th Anniversary LIVE!
Konser hololive perdana di Indonesia ini berlangsung Sabtu (15/11/2025). Sejak siang fans terlihat antusias antre buat masuk ke venue.
Gak sedikit dari mereka pakai atribut nih. Ada yang bawa merchandise favorit, ada juga yang bawa lightstick. Momen kumpul bareng sesama fans jadi makin seru deh.
FYI guys, tiket konser hololive Indonesia 5th Anniversary LIVE - Chromatic Future ini ludes hanya dalam waktu 15 menit. Gak heran pas hari H, semua orang bersemangat buat nyaksiin para talent yang akan tampil.
hololive Indonesia 5th Anniversary LIVE – Chromatic Future digelar di ICE BSD pada Sabtu (15/11/2025). Fans antusias mengantre jelang acara. Foto: Febriyantino Nur Pratama/detikcom |
Konser hololive Indonesia 5th Anniversary LIVE - Chromatic Future nampilin 9 talenta dari tiga generasi hololive Indonesia. Mereka adalah Ayunda Risu, Moona Hoshinova, Airani Iofifteen, Kureiji Ollie, Anya Melfissa, Pavolia Reine, Vestia Zeta, Kaela Kovalskia, dan Kobo Kanaeru.
Konser offline ini jadi momentum perdana lo mereka tampil bareng di satu panggung. Sekaligus juga jadi acara utama rangkaian Comic Frontier 21.
hololive Indonesia saat ini tercatat udah punya lebih dari 10,7 juta subscriber di YouTube. Ngebuktiin perkembangan pesat komunitas VTuber di Indonesia nih guys.
Penonton yang hadir di hololive Indonesia 5th Anniversary LIVE - Chromatic Future hari ini gak cuma dari Indonesia lo. Ada juga yang datang dari luar negeri.
hololive Indonesia 5th Anniversary LIVE – Chromatic Future digelar di ICE BSD pada Sabtu (15/11/2025). Fans antusias mengantre jelang acara. Foto: Febriyantino Nur Pratama/detikcom |
Mengusung teknologi Unreal Engine, konser ini ngejanjiin pengalaman visual imersif. Tampilan panggung dijanjikan dinamis dan realistis.
Selain konser utama, penyelenggara juga menyiapkan berbagai kejutan sebagai bagian dari perayaan ulang tahun kelima hololive Indonesia.
(aay/mau)













































