Malam Tahun Baru ke Mana? Lihat 4 Titik Lokasi Video Mapping Ini

Bukan sembarang atraksi, namun video mapping ada yang dibuat oleh seniman asal Bandung Eldwin Pradipta di depan patung Arjuna Wijaya yang ada di Jalan Medan Merdeka Barat hingga ciptaan Sembilan Matahari di Kota Tua.
Berikut 4 titik lokasi video mapping, jika detikers pengin lihat di malam pergantian tahun baru:
1. Pagelaran Nyalakan Astabrata (Jakarta Pusat)
Di malam pergantian tahun baru, patung Arjuna Wijaya yang ada di Jalan Merdeka Barat dan dibuat oleh pematung asal Bali Nyoman Nuarta, bakal hadir dengan nuansa berbeda. Ada video mapping bertajuk Pagelaran Nyalakan Astabrata.
Karya video mapping ciptaan seniman asal Bandung itu bakal menghidupkan patung Arjuna Wijaya yang rights-nya dimiliki oleh OCBC Indonesia.
Ingat, video mapping cuma bisa dilihat pada 31 Desember 2024 dan 1 Desember 2025 ya.
2. Jakarta Light Festival (Kota Tua, Jakarta Barat)
Jakarta Light Festival atau Festival Cahaya digelar di Kota Tua, Jakarta Barat. detikers bisa menikmati video mapping yang memukau di Taman Fatahillah, Kota Tua, Jakarta Barat, salah satunya karya ciptaan Sembilan Matahari.
3. 800 Drone Show dan Video Mapping (Bundaran HI, Jakarta Pusat)
Di malam pergantian tahun baru di Bundaran HI, Jakarta Pusat, City Vision bersama dengan Pemprov DKI kembali menerangi langit Jakarta dengan pertunjukan berkelas dunia pada Kirana Jakarta 2025.
Kali ini, Kirana Jakarta 2025 hadir dengan pertunjukan spektakuler seperti 800 Drone Light Show, 3D Projection Mapping, Fireworks, serta yang terbaru Synchronize Wristband dan penampilan artis ternama seperti Rahmania Astrini, RAN, hingga Yura Yunita.
4. Air Mancur Menari dan Video Mapping (Monas, Jakarta Pusat)
Kawasan Monas, Jakarta Pusat, gak ketinggalan heboh merayakan pergantian tahun baru. Ada atraksi video mapping, air mancur menari sampai instalasi lampu-lampu menyambut tahun 2025.
(tia/dar)