5 Anime dan Sinopsisnya, Tayang Pertengahan Tahun di Crunchyroll

Platform ini menghubungkan penggemar anime dan manga di 200 negara dan wilayah dengan konten serta wilayah yang mereka sukai. Penggemar anime memiliki akses ke salah satu koleksi anime berlisensi terbesar melalui Crunchyroll dan diterjemahkan dalam berbagai bahasa untuk para penonton di seluruh dunia.
Berikut daftar anime yang tayang pertengahan 2024, seperti dirangkum redaksi detikpop:
1. Delico's Nursery (J.C.STAFF)
Berasal dari keluarga bangsawan bergengsi Delico, Dali Delico adalah anggota elite Dewan Pakta Darah dengan masa depan yang menjanjikan. Ketika Dewan Pakta Darah, badan tertinggi yang mengatur para Vamp, memberikan misi khusus kepada Dali, dia dengan tegas menolaknya.
Karena kehilangan kesabaran, Gerhard, Dino, dan Henrique, yang juga merupakan anggota Dewan yang menjalani masa jabatan yang sama dengan Dali, bergegas ke kediaman Delico untuk membujuknya. Di sana, mereka menyaksikan Dali yang tengah merawat seorang bayi seorang diri... Sementara itu, terjadi serangkaian pembunuhan misterius yang menargetkan para Vamp.
Bisakah mereka menemukan keseimbangan untuk menjalankan kewajiban misi mereka dan pengasuhan anak di dunia Gotik yang megah ini?!
2. Makeine: Too Many Losing Heroines! (A-1 Pictures)
Seorang wanita yang menyukai makanan, hangat layaknya teman masa kecil, Anna Yanami. Seorang wanita yang energik dan merupakan gadis yang atletis, Lemon Yakishio. Seorang wanita yang pemalu dan imut-imut layaknya hewan kecil, Chika Komari.
Ini adalah kisah baru tentang kehidupan pontang-panting para pemuda yang kerap kalah dalam percintaan dengan karakter-karakter utama wanita yang patut dipertanyakan dan selalu gagal! Gagal dan bersinar, Makeines!
3. ATRI -My Dear Moments (TROYCA)
Di masa depan, kenaikan air laut secara tiba-tiba dan tidak dapat dijelaskan telah menyebabkan sebagian besar peradaban manusia berada di bawah air. Ikaruga Natsuki, seorang laki-laki yang kehilangan ibu dan salah satu kakinya dalam kecelakaan beberapa tahun sebelumnya, kembali dengan membawa kekecewaan setelah menjalani kehidupan yang keras di kota besar dan ia menemukan bahwa setengah dari rumah lamanya di pedesaan telah ditelan laut.
4. Why Does Nobody Remember Me in This World? (Project No.9)
Di dunia di mana manusia memenangkan perang besar, Kai sang penjaga menyegel ruang bawah tanah yang berisi musuh-musuh mereka. Namun ketika "Kelahiran Kembali Dunia" membuat sejarah ditulis ulang, dia terjebak di dalam realitas alternatif di mana umat manusia kalah perang dan dia dilupakan oleh semua orang yang dia kenal. Kini, pahlawan yang hilang ini harus bangkit untuk mengembalikan keseimbangan dunia!
5. Tower of God Season 2 (The Answer Studio)
Ja Wangnan sepertinya tidak bisa merelakan lantai 20. Walaupun telah berkali-kali gagal, dia tetap menolak untuk menyerah. Dalam perjalanannya, ia bertemu dengan karakter misterius dan tangguh bernama Viole. Wangnan mengundang Viole untuk bergabung dengan tim Regulernya. Perjalanan mereka berlanjut dengan segala tantangan baru yang terus menerus hadir.
(tia/dar)