Mangaka Yoshihiro Togashi Comeback Buat Ulang Sampul Klasik Yu Yu Hakusho

Tia Agnes Astuti
|
detikPop
Yoshihiro Togashi
Foto: Istimewa
Jakarta -

Yoshihiro Togashi yang dikenal sebagai pencipta Hunter x Hunter buat ulang seri klasik Shonen Jump dengan ilustrasi terbaru. Karya seninya kali ini comeback ke Yu Yu Hakusho selama dirinya lagi masa pemulihan.

Ilustrasi terbarunya diunggah ke media sosial resminya di X (dahulu bernama Twitter. Dia juga kasih keterangan terhadap ilustrasinya tersebut.

"Saya ketiduran. Saya bermimpi sangat indah," tulisnya.

Karya seni Yoshihiro Togashi menggambarkan tentang Keiko Yukimura sebagai seorang gadis SMA dengan kuncir yang menggemaskan. Pada saat yang sama, gambaran besar teman masa kecilnya, Yusuke Urameshi, mengawasinya sebagai roh.

Ikat kepala yang dikenakan Yusuke umumnya dikaitkan dengan gambaran orang Jepang tentang kehidupan setelah kematian, karena orang mati biasanya berpakaian seperti ini pada zaman Edo di Jepang.

Seperti dilihat para penggemarnya, Yoshihiro Togashi kembali buat ulang sampul klasik Yu Yu Hakushi volume 1 yang berasal dari tahun 1991. Ini juga bukan pertama kalinya Yoshihiro Togashi bernostalgia dengan serialnya sendiri.

Sebelumnya, dia mengilustrasikan sampul edisi #3 dari Ten de Shōwaru Cupid (An Ill-Tempered Cupid in Heaven). Saat itu, ia bikin empat edisi manga bergenre komedi-romantis yang bersifat cabul sebelum pindah ke Yu Yu Hakusho, dan pernah garap seri games PlayStation klasik, Resident Evil.




(tia/tia)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO