Mangaka Tite Kubo Ingin Ada Remake Anime Bleach

Tia Agnes Astuti
|
detikPop
Manga Bleach
Foto: Istimewa
Jakarta - Bleach bukan sembarang manga maupun anime shonen belaka. Namanya telah mendunia, bahkan dipuja-puji sebagai serial populer terbaik dari awal dekade 2000.

Sejak awal anime-nya tayang, mangaka Tite Kubo nggak mau kebablasan adaptasi. Dia jadi dewan pengawas yang memastikan alurnya nggak melenceng sampai ke sekuel Thousand-Year Blood War bagian ketiga.

Dalam blog pribadinya, Tite Kubo ngaku sebenarnya ia ingin menonton remake dari manga yang diciptakannya tersebut.

"Saya ingin mewujudkannya," kata Tite Kubo di laman blog pribadinya, seperti dilihat detikPop.

Tapi nggak sembarangan remake. Dengan hati-hati dan tegas, Tite Kubo maunya dibuat sesuai karya aslinya. "Dengan setia mengikuti karya aslinya," tegasnya lagi.

Tentu saja, sampai saat ini belum ada rencana resmi bagi Bleach untuk membuat remake. Tapi jika nanti serialnya diberikan kesempatan remake, maka ia yang pertama kali ngasih izin.

Manga Bleach emang telah selesai terbit sejak beberapa tahun yang lalu. Saat ini, Bleach: Thousand-Year Blood War ditayangkan sebagai cara untuk mengadaptasi babak terakhir manganya yang bisa ditonton di layanan streaming Disney+.


Sekilas tentang Bleach

Manga Bleach ditulis oleh Tite Kubo yang berlangsung sejak 2001 hingga 2016. Sepanjang 686 bab manga dan 74 volume, Bleach memetakan kebangkitan Ichigo Kurosaki sang Penuai Jiwa pengganti.

Dari kejenakaan pemburu monsternya di Arc Soul Reaper ke petualangan isekai-nya di Soul Society dan Hueco Mundo ke arc Thousand-Year Blood War. Siap terkesima dengan Bleach, detikers?


(tia/pus)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO