Menepi Sejenak di Red Coffee and Plants, Kafe 'Slow Living' Sidoarjo

Menepi Sejenak di Red Coffee and Plants, Kafe 'Slow Living' Sidoarjo

Mira Rachmalia - detikJatim
Sabtu, 01 Nov 2025 13:00 WIB
Red Coffee di Sidoarjo
Kafe dengan konsep 'slow living' di Sidoarjo. Foto: Instagram @redcoffee.id
Sidoarjo -

Di tengah kesibukan kota Sidoarjo, ada satu tempat yang menawarkan pelarian kecil bagi siapapun yang ingin melambat sejenak. Ialah Red Coffee and Plants. Berlokasi di kawasan Buduran, kafe ini menghadirkan konsep slow living yang dikemas dalam suasana tropis nan asri.

Setiap sudutnya dipenuhi tanaman hijau dan aroma kopi yang menenangkan, menciptakan ruang yang pas untuk menepi dari rutinitas tanpa harus pergi jauh. Di sini, ngopi bukan sekadar rutinitas, melainkan cara untuk benar-benar menikmati waktu.

Daya Tarik Red Coffee Sidoarjo

Red Coffee and Plants dirancang untuk menghadirkan harmoni antara manusia dan alam. Dari luar, pengunjung langsung disambut deretan tanaman hidroponik yang tumbuh subur di depan pintu masuk.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Begitu melangkah ke dalam, suasana tropis terasa semakin kuat dengan kehadiran tanaman seperti irish, tapak sirih, aglonema, monstera, bunga telang, palem, dan dolar yang menghiasi setiap sudut ruangan.

Red Coffee di SidoarjoSuasana di Red Coffee di Sidoarjo Foto: Instagram @redcoffee.id

Desain interiornya memadukan elemen kayu, bambu, dan bahan alami lain yang memperkuat nuansa nature living. Meja, kursi, hingga atap dan tiang penyangga bangunan didominasi material kayu.

ADVERTISEMENT

Semua perlengkapan yang digunakan pun ramah lingkungan karena tanpa plastik. Tak heran, kafe ini memberikan sensasi tenang dan nyaman, seolah berada di rumah pedesaan yang asri.

Begitu memasuki area utama, pengunjung akan langsung merasakan kesegaran udara dan ketenangan suasana yang berbeda. Red Coffee memadukan konsep semi-outdoor dengan tata letak terbuka.

Sehingga semilir angin dari arah tambak menambah kesejukan. Saat hujan turun, suasananya menjadi semakin syahdu-sangat cocok untuk menikmati kopi hangat sambil berbincang santai, bekerja dengan tenang, atau sekadar membaca buku.

Red Coffee di SidoarjoTanaman di Red Coffee di Sidoarjo Foto: Instagram @redcoffee.id

Tempat ini juga menjadi favorit bagi mereka yang ingin beristirahat dari hiruk-pikuk aktivitas harian. Nuansa tropis, suara rintik hujan, serta aroma kopi yang menggoda menjadikan setiap kunjungan ke Red Coffee seperti mini retreat di tengah kota.

Lokasi dan Akses ke Red Coffee

Red Coffee and Plants berlokasi di Palem Nirwana Estate F2/11, Dukuh Tengah, Kecamatan Buduran, Kabupaten Sidoarjo. Meski tersembunyi di dalam kompleks perumahan, kafe ini justru menjadi hidden gem yang menarik untuk dikunjungi.

Suasana sejuk dan jauh dari keramaian menjadikannya tempat ideal bagi pencinta ketenangan dan pemandangan hijau. Dari alun-alun Sidoarjo, kafe ini berjarak sekitar 9 kilometer, atau membutuhkan waktu 20 menit berkendara menggunakan kendaraan roda empat atau roda dua.

Sejak berdiri pada tahun 2022, Red Coffee telah mendapat banyak pujian dari pengunjung. Berdasarkan ulasan Google, kafe ini memperoleh rating 4,7 dari 232 ulasan. Banyak pelanggan memuji suasana tenang, harga yang bersahabat, serta konsep ramah lingkungan yang diusung.

"Lokasinya hidden gem di dalam perumahan. Pelayanan ramah. Waktu ke sini sekitar jam setengah tiga, beberapa menu tidak ready tapi cita rasa pastanya enak. Suasana di sini enjoyable, semilir angin dari arah tambak. Cozy dan nyaman dibuat nongkrong," kata pengunjung dalam ulasan di Google.

Selain suasananya yang menawan, Red Coffee juga dikenal dengan sajian menu yang menggugah selera. Pilihan minuman di sini cukup beragam, mulai dari aneka kopi, minuman non-kopi, hingga mocktail dengan harga antara Rp 23.000-Rp 28.000.

Untuk makanan, Red Coffee menyediakan menu seperti Spaghetti Aglio Olio, Penne Carbonara, Red Creamy Pasta, Spaghetti Pesto, dan Bistik Ayam dengan kisaran harga Rp 25.000-Rp 30.000.

Tak ketinggalan, tersedia berbagai snack dan dessert seperti cheese cake dan camilan ringan lainnya seharga Rp 15.000-Rp 25.000. Menu yang sederhana namun lezat ini semakin melengkapi pengalaman slow living yang ditawarkan Red Coffee.

Red Coffee di SidoarjoBarisa Membuat Kopid di Red Coffee di Sidoarjo Foto: Instagram @redcoffee.id

Dalam ulasan lain, pengunjung juga memuji makanan di sini. "Cheese cake-nya enak, kopi juga enak. Cocok banget buat yang nggak suka keramaian, jadi lebih seru ngobrol kena angin, lihat ijo-ijo. Semoga lancar terus ya, Red Coffee," tulis salah satu pengunjung.

Red Coffee di SidoarjoSuasana di Red Coffee di Sidoarjo Foto: Instagram @redcoffee.id

Dengan konsep slow living yang kuat, suasana alami, serta sajian menu yang lezat, kafe ini berhasil menjadi salah satu destinasi nongkrong di Sidoarjo bagi siapa pun yang mencari ketenangan dan keindahan dalam kesederhanaan.




(ihc/irb)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads