Link Live Streaming PSIS Semarang Vs Persela Lamongan Malam Ini

Championship

Link Live Streaming PSIS Semarang Vs Persela Lamongan Malam Ini

Auliyau Rohman - detikJatim
Sabtu, 24 Jan 2026 18:45 WIB
Link Live Streaming PSIS Semarang Vs Persela Lamongan Malam Ini
Skuad Persela Lamongan (Foto: Dok Persela Lamongan)
Lamongan -

Persela Lamongan akan bertanding melawan PSIS Semarang malam ini dalam lanjutan Championship 2025/2026. Simak cara menonton laga PSIS vs Persela secara live streaming.

Laga PSIS vs Persela tersaji di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (24/1/2026). Pertandingan dipimpin wasit Ikhsan Prasetya Jati.

Skuad Persela membidik kemenangan untuk mengakhiri tren dua hasil imbang yang diraih pada laga sebelumnya. Tambahan tiga poin dinilai krusial guna menjaga peluang Persela tetap bersaing di papan klasemen.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pelatih Persela, Bima Sakti, memastikan kondisi seluruh pemain dalam keadaan siap tempur.

ADVERTISEMENT

"Alhamdulillah semua pemain siap. Kami sudah melakukan official training, kondisi lapangan cukup bagus meskipun sempat diguyur hujan dan ada beberapa genangan. Mudah-mudahan saat pertandingan kondisinya lebih baik," kata Bima Sakti saat konferensi pers.

Bima menegaskan Persela akan tampil dengan pendekatan taktik terbaik demi meraih hasil maksimal. Ia juga menyadari adanya beberapa pemain PSIS yang sebelumnya pernah membela Persela.

"Dalam sepak bola pergantian pemain, pelatih, dan manajemen itu hal biasa. Ada pemain yang pernah bermain di Persela dan tentu mereka tahu karakter tim ini. Tapi kami sudah mengantisipasi dan juga memiliki tambahan pemain," ujarnya.

Menghadapi PSIS, Bima Sakti menilai tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar tetap berbahaya meski pada laga sebelumnya menelan kekalahan. Ia yakin PSIS akan tampil maksimal untuk bangkit di hadapan pendukungnya sendiri.

"Kami berharap pertandingan berjalan fair dan sportif. Soal suporter, kita ini saudara. Selama 90 menit kita lawan, setelah itu tetap saudara untuk membangun sepak bola Indonesia," ucapnya.

Jadwal Siaran Langsung PSIS Semarang Vs Persela Lamongan di Championship 2025/2026

  • Pertandingan: PSIS Semarang vs Persela Lamongan
  • Hari/Tanggal: Sabtu, 24 Januari 2026
  • Tempat: Stadion Jatidiri, Semarang
  • Kick off: 19.00 WIB
  • Streaming: Vidio.com

Cara Nonton Laga PSIS Semarang vs Persela Lamongan di vidio.com

  • Instal aplikasi Vidio atau kunjungi situs resmi www.vidio.com
  • Login menggunakan akun yang sudah terdaftar atau registrasi jika belum memiliki akun
  • Setelah login berhasil, cari pertandingan PSIS Semarang vs Persela Lamongan.



(auh/hil)


Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads