Maestro serangan Persela, Jonathan Bustos, baru saja mengucapkan selamat tinggal pada klub kebanggaan warga Lamongan. Ucapan perpisahan itu juga ditujukan pada sepak bola Indonesia karena Bustos hendak kembali ke Argentina.
Dalam ucapannya, Bustos menyampaikan bahwa alasan utamanya kembali ke Argentina adalah agar lebih dekat dengan keluarganya.
"Sahabat dan rekan-rekan terkasih, saya menulis kata-kata ini dengan perasaan haru. Setelah lima tahun yang luar biasa tinggal dan bekerja di Indonesia, kini tiba saatnya untuk mengucapkan selamat tinggal. Saya telah mengambil keputusan untuk kembali ke negara saya agar bisa lebih dekat dengan keluarga, sebuah prioritas yang hari ini memanggil saya pulang," ungkap Jonathan Bustos melalui Instagram pribadinya, Jumat (2/1/2026).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bustos juga menuturkan rasa syukurnya pernah berada di Indonesia, tempat yang ia sebut sebagai tanah yang indah. Baginya, segala kehangatan dan kebersamaan dengan banyak orang selama di sini akan ia bawa pulang sebagai kenangan yang berharga.
"Indonesia menerima saya sebagai orang asing, dan hari ini saya pergi dengan perasaan menjadi bagian dari tanah yang indah ini. Saya membawa pulang hati yang penuh rasa syukur atas kehangatan, kemurahan hati, dan semangat kebersamaan yang telah banyak mengajarkan saya begitu banyak hal. Meski saya sangat menantikan pertemuan kembali dengan orang-orang tercinta, saya akan sangat merindukan momen-momen yang kita bagikan serta persahabatan yang saya bangun di sini," tuturnya.
Rasa terima kasih yang dalam ia tulis dalam penutup perpisahan. Bustos juga berharap suatu saat dapat dipertemukan kembali dengan Indonesia, negara yang sudah ia anggap sebagai rumah.
"Saya pergi dengan sebuah koper yang penuh kenangan indah dan harapan agar jalan kita dapat kembali dipertemukan. Terima kasih telah menjadikan negeri ini sebagai rumah saya selama ini. Kalian akan selalu saya bawa dalam hati. Sampai jumpa. Terima kasih banyak," pungkas Jonathan Bustos.
Karier Bustos di Indonesia dimulai dari Borneo FC pada 2022, lalu ia pindah ke PSS dan Malut United sebelum akhirnya berseragam Persela. Di Persela, ia menorehkan 5 gol dan 2 assist dari 12 penampilan.
(auh/hil)











































