Liga 1: Persebaya Tanpa Malik dan Ernando Saat Lawan PSIS

Liga 1

Liga 1: Persebaya Tanpa Malik dan Ernando Saat Lawan PSIS

Auliyau Rohman - detikJatim
Jumat, 01 Nov 2024 12:30 WIB
Malik dan Ernando
Ernando Ari dan Malik Risaldi/Foto: Dokumen Persebaya
Surabaya -

Persebaya Surabaya dipastikan tampil tanpa dua pemain kuncinya saat melawan PSIS Semarang. Persebaya tidak akan diperkuat Malik Risaldi dan Ernando Ari yang mengalami cedera.

Duel PSIS vs Persebaya bakal berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (2/11/2024). Pertandingan kick off pukul 15.30 WIB.

Malik dan Ernando absen lantaran menderita cedera saat laga melawan PSM Makassar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Rabu (23/10/2024) lalu. Cedera keduanya dikonfirmasi langsung melalui unggahan Persebaya di media sosial.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dua pemain Persebaya Malik Risaldi dan Ernando Ari mengalami cedera dalam pertandingan melawan PSM Makassar pada 23 Oktober lalu. Malik cedera pada kaki kiri, Nando pada bahu kiri," tulis Persebaya.

Keduanya pun sudah menjalani MRI dan serangkaian pemeriksaan. Mereka kini dalam penanganan tim medis Persebaya.

ADVERTISEMENT

"Observasi dilakukan secara seksama untuk menentukan kapan mereka bisa kembali berlatih, untuk kemudian dipastikan kapan mereka bisa kembali bermain. Mereka dipastikan absen dalam match day 10 melawan PSIS Semarang," lanjutnya.

Absennya Malik dan Ernando tentu membuka peluang bagi sejumlah pemain untuk mendapatkan menit bermain. Di posisi yang ditinggalkan Malik, ada Kasim Botan dan Alfan Suaib yang dapat dipasang.

Sementara itu, absennya Ernando bakal digantikan oleh Andhika Ramadhani. Andhika sejauh ini tercatat sudah tampil sebanyak 4 pertandingan dan mencatatkan 2 clean sheet.




(auh/hil)


Hide Ads