Liga 1: Kans Bermain 3 Pemain Timnas Saat Persebaya Lawan Persib

Liga 1: Kans Bermain 3 Pemain Timnas Saat Persebaya Lawan Persib

Auliyau Rohman - detikJatim
Jumat, 18 Okt 2024 05:01 WIB
Malik, Ernando dan Rashid
Malik, Ernando dan Rashid (Foto: Dok. Istimewa)
Surabaya -

Tiga pemain Persebaya yang memperkuat timnas dipastikan siap saat melawan Persib . Lantas, apakah ketiga pemain tersebut akan langsung dimainkan?

Laga Persib vs Persebaya tersaji di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jumat (18/10/2024). Pertandingan pekan kedelapan itu akan kick off pukul 15.30 WIB.

Dalam laga away tersebut, para pemain Persebaya berlabel timnas dipastikan sudah bergabung. Mereka adalah Ernando Ari, Malik Risaldi, dan Mohammed Rashid.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ernando dan Malik baru balik dari China setelah memperkuat Timnas Indonesia. Sementara Rashid baru saja membela Timnas Palestina.

Pelatih Persebaya, Paul Munster, belum bisa memastikan apakah ketiga pemain berlabel timnas itu akan langsung dimainkan saat bersua Persib. Dia baru bisa memutuskan usai latihan resmi.

ADVERTISEMENT

"Saya harus melihat setelah latihan resmi. Mereka baru saja tiba, jadi jadwalnya padat," ujar pelatih asal Irlandia Utara tersebut, Kamis (17/10/2024).

Paul Munster pun mempertanyakan soal jadwal Liga 1 yang begitu mepet dengan pertandingan internasional FIFA matchday. Jadwal Liga 1 dan FIFA matchday hanya berjarak tiga hari.

"Saya tidak mengerti mengapa mereka melakukan jadwal seperti ini, karena sangat mepet setelah timnas. Semua pertandingan tim nasional itu tandang," tegas Paul Munster.

"Saya lihat hari ini ada pertandingan Liga 1, dan timnas baru saja selesai. Jadi saya sangat bingung dengan penjadwalannya. Begitu mepet setelah pertandingan timnas," pungkasnya.




(abq/iwd)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads