Persija Jakarta memetik hasil manis di laga pembuka Piala Presiden 2024. Sempat tertinggal terlebih dahulu, Persija berhasil menaklukkan Madura United dengan skor 2-1.
Duel Madura United kontra Persija berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu (21/7/2024). pertandingan kick off pukul 19.30 WIB.
Madura United sukses menjebol gawang Persija Jakarta menit kesembilan. Haudi Abdillah membukukan namanya di papan skor usai memanfaatkan bola liar di depan gawang Andritany. Skor 1-0 untuk Madura United.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Persija berhasil menyamakan kedudukan menit 42. Riko Simanjuntak menjebol gawang Dida dengan sundulan usai memanfaatkan bola rebound. Skor 1-1.
Wasit memberikan waktu tambahan 6 menit di penghujung babak pertama. Skor sama kuat 1-1 menutup paruh pertama.
Iran Junior melepaskan tendangan dari luar kotak penalti menit 51. Sepakannya masih jauh melambung dari gawang Persija.
Hanif Sjahbandi mendapatkan kesempatan menit 59. Menerima umpan sepak pojok Ryo Matsumura, sundulan Hanif masih belum menemui sasaran.
Persija membalikkan kedudukan menit 67. Kerja sama Rayhan Hannan dan Gustavo sukses memperdaya lini pertahanan Madura United. Tendangan menyusur tanah Gustavo menjebol gawang Madura United untuk kedua kalinya. Skor 1-2.
Kedua tim terus menunjukkan penampilan menyerang di sisa waktu yang ada. Namun skor tak berubah. Laga Madura United kontra Persija berakhir 1-2.
Susunan Pemain
Madura United: Dida (GK), Frank Sokoy, Haudi Abdillah, Nurdiansyah, Koko Ari, Ilhamsyah, Jordy, Iran Junior, Lulinha (C), Andi Irfan, Maxuel
Persija: Andritany (GK), Rizky Ridho (C), Muhammad Ferari, Kudela, Firza Andhika, Riko Simanjuntak, Resky Fandy, Hanif Sjahbandi, Ryo Matsumura, Marko Simic, Rayhan Hannan
(auh/iwd)