Liga 1: Persebaya Vs Persik, Laga Terakhir Sekaligus Penilaian Pemain

Liga 1: Persebaya Vs Persik, Laga Terakhir Sekaligus Penilaian Pemain

Auliyau Rohman - detikJatim
Sabtu, 27 Apr 2024 17:17 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya Paul Munster.
Konpers pra match Persebaya vs Persik. (Foto: Auliyau Rohman/detikJatim)
Surabaya - Persebaya Surabaya akan menutup kompetisi musim ini dengan pertandingan menghadapi Persik Kediri. Paul Munster akan menganggap laga tersebut sebagai ajang penilaian pemain.

Derby Jatim itu berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Minggu (28/4/2024). Kick off pukul 15.00 WIB.

Pertandingan terakhir ini sekaligus menjadi ajang penilaian untuk pemain. Paul Munster ingin anak asuhnya bisa memberikan penampilan terbaik bagi Bonek dan Bonita sekaligus menutup kompetisi musim ini dengan happy ending.

Paul Munster sendiri sudah memiliki gambaran untuk komposisi pemain pada musim depan. Pemain-pemain yang dianggap tampil menjanjikan akan dipertahankan. Adapun pemain yang dianggap kurang bakal dilepas.

"Tentu pertandingan ini menjadi persiapan di musim depan. Pemain juga tahu bahwa masih terikat kontrak. Jadi terserah para pemain untuk tampil. Saya dapat memberi mereka informasi sebanyak-banyaknya," ujar pelatih asal Irlandia Utara tersebut, Sabtu (27/4/2024).

Dalam pertandingan melawan Persik, Paul Munster mengaku tidak menutup kemungkinan untuk melakukan rotasi. Namun, dia tetap akan melihat kondisi terakhir pemain jelang pertandingan. Dia tetap akan memprioritaskan pemain yang memang menunjukkan kualitas dalam latihan.

"Ada kemungkinan melakukan rotasi. Tapi, untuk bermain, mereka perlu menunjukkan kualitas dalam latihan. Saya tidak hanya memainkan pemain untuk bermain. Mereka harus menunjukkan kepada saya dalam latihan. Mereka harus menunjukkan mentalnya," tutur Paul Munster.

"Bagi saya tidak penting pemain muda atau tua. Tunjukkan kepada saya bahwa anda ingin bermain. Jika dalam latihan tidak bagus, saya tidak akan memainkannya. Itu mudah. Jadi kita lihat besok siapa yang mendapatkan waktu bermain. Tapi akan ada pemain yang akan saya rotasi," sambungnya.

Untuk diketahui, dalam pertemuan pertama lalu, Persebaya diempaskan Persik dengan skor 4-0 di Stadion Brawijaya, Kediri. Empat gol Macan Putih kala itu diciptakan Flavio Silva (brace), Adi Eko Jayanto, dan gol bunuh diri Song Ui-young.


(irb/dte)


Hide Ads