Liga 1: Laga Spesial Kadek Raditya Lawan Klub Kota Kelahiran

Liga 1: Laga Spesial Kadek Raditya Lawan Klub Kota Kelahiran

Auliyau Rohman - detikJatim
Rabu, 24 Apr 2024 04:30 WIB
Kadek Raditya
Kadek Raditya didampingi Paul Munster (Foto: Auliyau Rohman)
Surabaya -

Pertandingan Persebaya Surabaya kontra Bali United akan spesial bagi Kadek Raditya. Dia akan menghadapi klub kota kelahirannya.

Kadek merupakan pesepak bola yang lahir di Denpasar, Bali. Dia lahir pada 13 Juni 1999. Tumbuh besar di Bali, Kadek justru mengenyam sepak bola secara profesional di SKO Ragunan.

Usai mengasah skill-nya di SKO Ragunan, Kadek kemudian bermain untuk Persiba Balikpapan pada 2017/2018. Tak bertahan lama, Kadek lantas melanjutkan kariernya di Pulau Jawa dengan berseragam Madura United. Dia bermain untuk Laskar Sapeh Kerrab dari 2019 hingga 2023.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setelah kontraknya habis, pemain berusia 24 tahun ini memilih pindah ke Persebaya Surabaya. Di sana, kualitas Kadek makin terlihat.

Meski usianya masih muda, Kadek sudah mendapatkan menit bermain yang cukup. Bahkan pada musim 2023/2024, Kadek sudah dipercaya tampil sebanyak 25 kali dan menorehkan satu gol.

ADVERTISEMENT

Pada Rabu (24/4/2024), Kadek akan berhadapan dengan Bali United di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya. Kadek berharap bisa mengantarkan Persebaya meraih kemenangan atas Bali United.

"Ini bukan kali pertama saya melawan Bali United. Saya profesional. Saya sebelumnya sempat mengalahkan Bali United. Saya rasanya ingin tetap memilih Persebaya," tutur Kadek, Selasa (23/4/2024).

Kadek sendiri mengaku siap dalam laga melawan Bali United. Kadek dan rekan-rekannya sudah melakukan persiapan yang matang dalam sesi latihan.

"Kami para pemain lebih banyak fokus di recovery karena jadwal padat. Dan semua pemain bisa profesional. Kami bisa menjaga badan dan mental untuk recovery persiapan untuk pertandingan (melawan Bali United)," tutupnya.




(auh/iwd)


Hide Ads