Liga 1: Kata Paul Munster Usai Persebaya Dikalahkan Dewa United

Liga 1: Kata Paul Munster Usai Persebaya Dikalahkan Dewa United

Auliyau Rohman - detikJatim
Selasa, 16 Apr 2024 19:27 WIB
Pelatih Persebaya Paul Munster
Paul Munster dalam jumpa pers (Foto: Auliyau Rohman/detikJatim)
Surabaya -

Persebaya Surabaya harus menelan pil pahit pada pekan ke-31 Liga 1 2023/2024. Tampil menghadapi Dewa United, Persebaya secara mengejutkan takluk dengan skor telak 0-3. Paul Munster sangat kecewa dengan hasil tersebut.

Laga Persebaya vs Dewa United berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Selasa (16/4/2024) sore. Di pertandingan itu, Persebaya harus bermain dengan sepuluh pemain usai Ripal Wahyudi mendapatkan kartu merah dari wasit Aprisman Aranda.

Tiga gol kemenangan Dewa United masing-masing dicetak oleh Ricky Kambuaya, Ahmad Nufiandani, dan Alex Martins. Menariknya, dua dari tiga gol itu dicetak oleh mantan pemain Persebaya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pelatih Persebaya Paul Munster mangaku kecewa dengan hasil tersebut. Dia pun berjanji akan memperbaiki timnya di laga berikutnya.

"Secara keseluruhan, evaluasi saja tidak cukup. Semua pemain melakukan kesalahan, dan itu terjadi dalam sepak bola. Tapi ini juga tentang karakter para pemain yang bisa bereaksi setelah gol pertama dan kedua," ujar pelatih asal Irlandia Utara tersebut selepas pertandingan.

ADVERTISEMENT

Setelah kebobolan dua gol, Paul Munster memutuskan untuk mengubah strategi. Dia menyuruh anak asuhnya untuk tampil lebih menyerang dan menguasai pertandingan. Sayangnya, gol tidak tercipta buat Persebaya. Justru gol ketiga datang bagi Dewa United.

"Di sepertiga terakhir, kami punya peluang, tapi tidak klinis, tidak tajam, dan situasi pertahanan sangat buruk. Situasi ini membuat saya marah," sambungnya.

Di pertandingan berikutnya, Persebaya akan bertandang ke markas Persib Bandung. Pertandingan itu dihelat di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Sabtu (20/4/2024).

Laga tersebut jelas tidak akan mudah bagi Persebaya. Terlebih, Persib juga membutuhkan poin penuh guna memastikan diri lolos ke babak Championship Series.

"Tapi sekarang yang terpenting adalah fokus pada pertandingan berikutnya dan pemulihan," tutur mantan pelatih Bhayangkara FC tersebut.

Senada, kapten Persebaya Reva Adi Utama menyebut timnya terlalu banyak melakukan kesalahan. Dia juga berjanji untuk memberikan penampilan yang lebih baik di laga selanjutnya.

"Kami banyak membuat kesalahan di pertandingan ini. Kami harus evaluasi saat melawan Persib. Saya sebagai pemain ingin melupakan ini dan kami siapkan mental di pertandingan nanti," tutupnya.




(abq/iwd)


Hide Ads