Laga Persik Kediri kontra Bhayangkara Presisi Indonesia telah usai. Skor akhir 2-0. Brace Mohammad Khanafi mengantar kemenangan Macan Putih.
Duel Persik vs Bhayangkara dihelat di Stadion Brawijaya, Sabtu (30/9/2023). Kick off pukul 19.00 WIB.
Tampil di hadapan ribuan para pendukungnya, Persik langsung mengambil inisiatif serangan. Sejumlah peluang sempat diciptakan tapi belum membuahkan hasil manis.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menit 10, Persik berhasil unggul melalui Mohammad Khanafi. Gol itu tercipta setelah Khanafi melakukan kerja sama dengan Renan Silva. Tanpa pengawalan, Khanafi sukses menjebol gawang Awan Setho. Skor berubah 1-0.
Setelah tertinggal, Bhayangkara mencoba menaikkan tempo permainan. Peluang sempat didapatkan melalui Dendy Sulistyawan. Namun umpan Dendy menuju tiang kedua masih bisa dihalau lini pertahanan Persik.
Menit 25, Bhayangkara memperoleh dua kali peluang emas. Pertama datang dari Alsan Sanda. Berhadapan satu lawan satu dengan Dikri Yusron, tendangan Alsan masih mampu ditepis Dikri Yusron. Bola muntah kemudian menghampiri kaki Matias Mier, namun bola tendangannya hanya membentur tiang gawang.
Jelang berakhirnya babak pertama, Mohammad Khanafi sukses menggandakan keunggulan Persik. Pemain berusia 25 tahun itu mencetak gol keduanya usai mendapatkan umpan terobosan dari Pahabol. Skor 2-0 untuk keunggulan Persik.
Bhayangkara mencoba mengambil inisiatif serangan pada awal babak kedua. Namun usaha Dendy dan kolega belum membuahkan hasil hingga menit ke-60.
Tempo permainan terlihat sedikit menurun pada pertengahan babak kedua. Bola terlihat lebih sering berkutat di lini tengah.
Kontra strategi sempat dilakukan Bhayangkara Presisi. Namun hingga menit ke-80, mereka belum bisa memperkecil kedudukan.
Persik Kediri terlihat makin nyaman dalam bermain jelang pertandingan berakhir. Sementara Bhayangkara masih kesulitan untuk menembus lini pertahanan Macan Putih.
Tambahan waktu lima menit yang diberikan wasit gagal dimanfaatkan kedua klub untuk mencetak gol. Pertandingan berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Persik Kediri.
(dpe/dte)