Kesan Positif Djanur Pada Dua Legiun Asing Baru Persela

Kesan Positif Djanur Pada Dua Legiun Asing Baru Persela

Eko Sudjarwo - detikJatim
Kamis, 24 Agu 2023 05:00 WIB
Pemain asing Persela
Kim Do-hyun saat sesi latihan di Stadion Surajaya (Foto: Dok. Istimewa/Persela)
Lamongan - Dua pemain asing Persela Lamongan, Jonathan Campbell dan Kim Do-hyun , sudah bergabung dengan rekan-rekannya dalam sesi latihan yang digelar di Stadion Surajaya, Rabu (23/8). Pelatih Djadjang Nurdjaman memberi pujian.

Pria yang karib disapa Djanur itu secara terang-terangan menyebut kehadiran Campbell dan Kim akan memberikan harapan bagi Laskar Joko Tingkir. Djanur berharap, di sisa waktu persiapan, kedua pemain asingnya bisa lebih menyatu dengan tim, sehingga bisa memberikan kontribusi maksimal untuk Persela.

"Di saat-saat terakhir penutupan registrasi pemain, dua pemain asing kami sudah datang hari ini. Pandangan pertama, memberikan harapan," kata Djanur itu usai memimpin latihan.

Menurut Djanur, waktu yang tersisa masih sangat cukup bagi Campbell dan Kim, untuk membangun chemistry dengan rekan satu timnya.

Pemain asing PerselaJonathan Cambell saat berlatih (Foto: Dok. Istimewa/Persela)

"Mudah-mudahan hari-hari berikutnya bisa lebih menyatu dengan tim. Saya pikir cukup waktu untuk beradaptasi dengan tim," tuturnya.

Pelatih kelahiran Majalengka, Jawa Barat tersebut juga akan menyiapkan program latihan khusus untuk meningkatkan kebugaran fisik kedua pemain asingnya.

"Karena tadi kelihatannya kondisi fisiknya belum sepadan dengan yang lain, sehingga tadi saya juga menginstruksikan kepada physical trainer," ucapnya.

Lebih lanjut Djanur mengungkapkan, kehadiran dua pemain asing tersebut juga sekaligus menjadi rekrutan terakhir Persela. "Untuk (pemain) lokal kita juga udah close," tandas Djanur.


(abq/iwd)


Hide Ads