Arema FC Pinjamkan Kiper Adixi Lenzivio ke PSMS Medan

Arema FC Pinjamkan Kiper Adixi Lenzivio ke PSMS Medan

Muhammad Aminudin - detikJatim
Rabu, 02 Agu 2023 05:00 WIB
Adixi Lenzivio
Adixi Lenzivio dipinjamkan ke PSMS Medan yang berlaga di Liga 2 (Foto: Dok. Arema FC Official)
Malang -

Manajemen Arema FC memutuskan untuk meminjamkan kiper Adixi Lenzivio ke PSMS Medan yang berlaga di Liga 2. Keputusan ini diambil demi memberikan Adixi menit bermain.

"Adixi kita pinjamkan ke PSMS Medan. Tentu peminjaman ini dilakukan untuk memproteksi menit bermainnya, karena dia masih memiliki peluang besar untuk berkembang," kata Manajer Arema FC Wiebie Dwi Andriyas kepada, Selasa (1/8/2023).

Di Arema FC, kans Adixi untuk mendapatkan tempat tidak sebesar seperti sebelumnya. Terlebih saat ini ada kiper asal Filipina Julian Schwarzer yang sudah memulai debutnya saat menghadapi Persis Solo.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain Julian Schwarzer, praktis Arema FC kini hanya menyisakan dua kiper yakni Teguh Amiruddin dan Dicky Agung. Wiebie menyebut komposisi ini sudah sesuai.

"Komposisi tiga kiper yang ada saat ini kami rasa ideal untuk menjalani kompetisi, lebih-lebih setelah melihat penampilan Julian kemarin," jelasnya.

ADVERTISEMENT

Adixi sempat mencicipi kesempatan bermain bersama Arema FC di BRI Liga 1 2023-2024. Namun debutnya tidak berjalan mulus karena Arema FC dibantai Persik Kediri 5-2.




(abq/iwd)


Hide Ads