Persela Lamongan bakal menambah pemain asing bidikannya. Pemain bidikan Laskar Joko Tingkir ini dikabarkan akan mengikuti trial saat training center (TC) di Yogyakarta.
Pelatih Persela Djadjang Nurdjaman mengatakan timnya akan melaksanakan TC pada hari Minggu (9/7). Kabarnya saat TC tersebut, pemain asing bidikan Persela akan ikut datang mengikuti trial.
"Kita akan berangkat pada hari Minggu, mungkin selama 10 hari kita TC di luar kota. Rencananya di Yogyakarta. Mudah-mudahan bisa datang (pemain asing) di Jogja dan kita bisa melihat di sana," kata pria yang akrab disapa Djanur, Jumat (7/7/2023).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Persela Resmi Datangkan Herman Dzumafo |
Djanur pun enggan membeberkan lebih lanjut terkait informasi pemain bidikannya tersebut. Ia menjanjikan kalau pemain sudah datang maka akan segera diumumkan.
"Belum, belum ada (bocoran). Nanti aja kalau udah datang," kata Djanur.
Persela sendiri telah memulai latihan perdana pada Kamis (6/7). Pada sesi latihan tersebut diikuti hampir seluruh pemain Persela, termasuk para pemain rekrutan baru, seperti Zumafo, Agung Pribadi, Wildansyah, Ikhwan Ciptadi Yogi Triana, Aji Kurniawan dan lainnya.
Djanur mengungkapkan dalam latihan perdana ini, kondisi fisik anak asuhnya berbeda-beda. Ada yang tingkat kebugarannya cukup bagus, tapi ada yang masih di bawah standar.
"Hal ini harus segera diatasi. Besok kita akan melakukan tes kebugaran, untuk mengetahui secara pasti kondisi awal setiap pemain," tutur Djanur.
(abq/iwd)