Raih Kemenangan Perdana Bersama Arema FC, Joko Susilo Apresiasi Kerja Tim

Liga 1

Raih Kemenangan Perdana Bersama Arema FC, Joko Susilo Apresiasi Kerja Tim

M Bagus Ibrahim - detikJatim
Minggu, 19 Mar 2023 22:00 WIB
Arema FC vs Persikabo 1973
Arema FC vs Persikabo 1973. (Foto: Dok. Arema FC)
Malang - Pelatih anyar Arema FC Joko Susilo berhasil meraih kemenangan perdana saat melawan Persikabo 1973 dengan skor 3-1. Sebelum ini, pelatih yang akrab disapa Gethuk ini hanya bisa membawa Singo Edan meraih dua kali hasil imbang.

"Saya berterima kasih kepada pemain-pemain yang telah bekerja keras dan konsisten. Saya juga ucapkan terima kasih rekan-rekan pelatih yang sangat berperan dalam kemenangan ini," ujar Joko saat konferensi pers usai laga yang diterima detikJatim, Minggu (19/3/2023).

Seperti diketahui, kemampuan Joko Susilo pertama kali diuji saat Arema FC melawan Dewa United di Stadion PTIK Jakarta pada Jumat (10/3) lalu. Tapi kesempatan untuk meraih kemenangan perdana gagal diraih setelah hasil laga tersebut berakhir imbang 0-0.

Tak ingin menyerah untuk menampilkan keahliannya dalam menyusun strategi, Joko Susilo kembali menyiapkan para penggawa Singo Edan dalam menghadapi Persis Solo di Stadion Manguwoharjo pada Rabu (15/3 lalu.

Namun, lagi-lagi raihan tak memuaskan kembali diterima Arema FC yang telah mengalami paceklik kemenangan. Tim berjuluk Singo Edan itu harus menerima pertandingan melawan Persis Solo berakhir imbang dengan skor 1-1.

Pada akhirnya, dari hasil evaluasi dan berbagai upaya yang dilakukan, Joko telah berhasil membawa Arema FC meraih kemenangan saat menghadapi Persikabo 1973. Dalam meraih kemenangan ini juga melalui proses yang mendebarkan.

Pada babak pertama Persikabo 1973 berhasil unggul terlebih dahulu lewat sepakan Dimas Drajad pada menit 39. Seakan tak ingin kalah, para pemain Arema FC terus berupaya mengejar ketertinggalan.

Dan kerja keras itu membuahkan hasil, Singo Edan berhasil mengejar ketertinggalan di menit 71 melalui sepakan Dedik Setiawan. Belum puas dengan hasil imbang, anak asuh Joko Susilo pun akhirnya berhasil membalik keadaan melalui tendangan penalti Rizky Dwi di menit 89.

Semangat para pemain Arema FC semakin terbakar hingga pada menit-menit akhir sebelum peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan, Gian Zola berhasil menjebloskan bola ke gawang lawan. Kedudukan berakhir dengan skor 3-1.

"Alhamdulillah di babak kedua kita bisa membalikkan keadaan dan meraih 3 poin. Semoga hasil positif ini bisa bertahan pada laga selanjutnya," kata Gian Zola, pencetak gol pamungkas Singo Edan pada laga itu.


(dpe/dte)


Hide Ads