Persik Kediri Masih Punya 2 PR yang Harus Diselesaikan Sebelum Liga 1 2022

Persik Kediri Masih Punya 2 PR yang Harus Diselesaikan Sebelum Liga 1 2022

Andhika Dwi - detikJatim
Sabtu, 23 Jul 2022 14:46 WIB
Pelatih Persik Kediri Javier Roca
Pelatih Persik Kediri Javier Roca. ((Foto: Andhika Dwi/detikJatim))
Kediri - Persik Kediri akan menghadapi Persita Tangerang pada laga pertama Liga 1 2022. Tim berjuluk Macan Putih itu akan bertandang ke kandang Persita di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, Senin (25/7/22).

Pelatih Persik Kediri Javier Roca mengaku, saat ini dirinya masih terus mengasah penyelesaian akhir anak asuhnya. Selain itu, Roca juga terus membangun konektivitas timnya.

Dua poin itu masih menjadi PR Persik Kediri jelang kompetisi Liga 1 bergulir. Terbukti, Macan Putih meraih hasil minor pada laga pramusim dan uji coba.

"Kami masih coba maksimalkan sisa waktu yang ada untuk memperbaiki itu," kata Roca, Sabtu (23/7/2022).

Menurut pelatih kelahiran Chile itu, sebenarnya persoalan itu hanya pada konteks pertandingan saja. Sejauh ini para pemainnya melakukan yang terbaik saat sesi latihan.

"Saya kira hanya ada pada konteks pertandingan. Karena di dalam latihan, kita lihat sendiri, pemain dapat dengan baik menerapkan skema permainan dan mencetak 8 sampai 9 gol," ungkapnya.

Sementara itu, disinggung terkait performa striker baru Persik Kediri, Joanderson, Roca mengaku jika tugas mencetak gol di Persik Kediri tidak hanya menjadi tanggungjawab seorang striker saja. Apalagi gaya bermain Joanderson berbeda dengan striker Persik yang musim lalu jadi top skor tim, Youssef Ezzejjari.

"Namun saya tidak masalah jika striker tidak mencetak gol selama dia berguna buat tim. Mengingat, Joanderson selama ini sudah menunjukkan dia mau bekerja keras, bekerja untuk tim, mau terus bergerak membuka ruang bagi pemain lainnya," tukas Roca/


(hil/dte)


Hide Ads