Aji Ingin Semua Pemain Cicipi Rumput Piala Presiden 2022

Piala Presiden 2022

Aji Ingin Semua Pemain Cicipi Rumput Piala Presiden 2022

Tim detikJabar - detikJatim
Senin, 20 Jun 2022 13:16 WIB
Persebaya Surabaya siap menyongsong musim depan. Pelatih Persebaya Aji Santoso memastikan, pembentukan skuad sudah 80 persen.
Pelatih Persebaya Aji Santoso/Foto: Deny Prastyo Utomo/detikJatim
Surabaya -

Persebaya Surabaya akan melakoni laga pamungkas di babak penyisihan Grup C Piala Presiden 2022. Skuad Bajul Ijo akan melawan Bali United.

Rotasi pemain bakal dilakukan klub kebanggaan Bonek tersebut. Itu seperti yang disampaikan Pelatih Persebaya Aji Santoso.

"Persiapan untuk menghadapi Bali United, pertandingan terakhir di Grup C ini, kami sudah cukup siap dan ingin merotasi beberapa pemain," kata Aji di Graha Persib, Kota Bandung seperti dikutip detikJabar, Minggu (19/6/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Aji ingin semua pemain Persebaya mencicipi rumput Piala Presiden. Sehingga memiliki bekal untuk mengarungi Liga 1 2022/2022.

"Saya menginginkan semua pemain paling tidak meskipun tidak dalam pertandingan full, bisa merasakan atmosfer kompetisi untuk musim depan," ujarnya.

ADVERTISEMENT

Soal peluang, Aji menyebut, semua tim di Grup C memiliki peluang untuk lolos ke babak selanjutnya. Namun ia menjelaskan, ada yang lebih penting dari peluang lolos ke babak selanjutnya.

"Kalau peluang, Persib Bandung dan Bhayangkara memiliki peluang yang cukup besar, tetapi di dalam sepak bola bisa terjadi, kami pun punya peluang. Tapi yang terpenting besok kami bisa tampil maksimal, bisa bermain dengan karakter Persebaya dan saya akan memberi jam terbang kepada pemain yang belum main," ujarnya.

Aji juga menyampaikan, pemain asing akan diturunkan lebih awal. Sebab, mereka sudah beradaptasi di dua pertandingan sebelumnya.

"Untuk Andhika (kiper) dua pertandingan ini kurang maksimal, kita evaluasi. Pertandingan besok kemungkinan besar turunkan kiper lain karena masih ada Satria Tama dan Diatmika," imbuhnya.

Dua pemain Timnas Indonesia sudah kembali ke Persebaya. Mereka yakni Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho.

"Saya lihat situasi, karena saya lihat pemain Timnas sedikit kelelahan. Apakah pemain Timnas bisa main atau tidak? karena saya ingin semua pemain bisa beradaptasi," tuturnya.

Pemain Persebaya M Supriadi menyebut, ia dan teman-temannya di tim siap menjalani pertandingan melawan Bali United. Laga tersebut akan digelar Senin (20/6/2022) pukul 20.30 WIB.

"Persiapan dari saya dan teman-teman yang lain kita sudah berlatih, siap dan besok kita siap hadapi Bali United," pungkasnya.



Hide Ads