Pemain Timnas U-19 Arkhan Fikri resmi bergabung dengan Arema FC. Kehadiran Arkhan diumumkan jelang laga Arema FC melawan Persik Kediri di stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.
"Saya perkenalan, ini Arkan Fikri berposisi sebagai gelandang. Pemain timnas U-19 yang baru selesai pulang turnamen Toulon," ujar Manager Arema FC Ali Rifki kepada wartawan, Rabu malam (15/6/2022).
Arkhan Fikri sendiri bangga menerima tawaran dan dapat bergabung dengan Alfarizi dkk. Selain itu, Arema FC juga diperkuat sejumlah pemain senior dan pemain berlabel Timnas.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Arema klub besar, jadi wajar saya milih di sini dan saya banyak belajar dari pemain senior, belajar pengalaman, belajar disiplin. Semua hal - hal yang positif dari senior semua," kata Arkhan.
Pemain kelahiran 24 Desember 2004 ini pun tak gentar dengan tekanan Aremania yang kerap menuntut tim kesayangannya menang setiap pertandingan. Apalagi ia sebagai pemain muda berlabel Timnas U-1,9 ada harapan tinggi di mata Aremania.
"Yang penting latihan kerja keras, hasil di lapangan nanti pasti bagus," tuturnya.
Dia pun tidak mempermasalahkan harus bersaing dengan pemain-pemain senior macam Evan Dimas Darmono, Adam Alis, hingga Renshi Yamaguchi. Menurutnya, ia justru bisa belajar banyak dari mereka.
"Nggak ada masalah, belajar dari senior-senior, menunjukkan permainan yang terbaik," ucapnya.
Dirinya berharap bisa menambah jam terbang bermainnya sambil terus belajar dari para pesepakbola senior.
"Target pribadi bisa nambah jam terbang bisa bermain menitnya lebih lama, belajar dari senior-senior yang penting tunjukkan yang terbaik," pungkasnya.
Arkhan sendiri dikontrak oleh manajemen Arema FC selama lima tahun ke depan. Selama di Arema FC pesepakbola berusia 17 tahun ini bakal menggunakan nomor punggung 21 seperti halnya yang dikenakan di Timnas Indonesia U-19 di ajang Turnamen Toulon Cup di Prancis.
(dte/dte)