Pulang Kandang, Rendi Irwan Gabung Deltras FC Saat Ultah Ke-35

Pulang Kandang, Rendi Irwan Gabung Deltras FC Saat Ultah Ke-35

Suparno - detikJatim
Selasa, 26 Apr 2022 21:06 WIB
Rendi Irwan hengkang dari Persebaya dan bergabung dengan Deltras FC. Ia ibarat pulang kandang karena Sidoarjo merupakan kota kelahirannya.
Deltras secara resmi memperkenalkan Rendi/Foto: Suparno/detikJatim
Sidoarjo -

Rendi Irwan hengkang dari Persebaya dan bergabung dengan Deltras FC. Ia ibarat pulang kandang karena Sidoarjo merupakan kota kelahirannya.

Deltras secara resmi memperkenalkan Rendi hari ini, tepat saat pemain tersebut berusia 35 tahun. CEO Deltras FC Amir Burhanuddin mengatakan, Rendi dikontrak selama satu tahun.

"Meski hanya satu musim saja tidak menutup kemungkinan akan ada kesepakatan-kesepakatan baru bersama mantan gelandang Persebaya itu," kata Amir di Stadion Gelora Delta, Selasa (26/4/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya ingin, Rendi ini menjadi bagian perjalanan kesuksesan Deltras Sidoarjo. Apalagi dia merupakan putra daerah," jelas Amir.

Sementara Pelatih Deltras Ibnu Grahan mengatakan, Rendi berlatar belakang banyak hal. Dia merasa, Rendi mempunyai pengalaman tinggi di kancah persebakbolaan Indonesia.

ADVERTISEMENT

"Di Deltras dia bisa menjadi pemimpin bagi pemain lainnya. Baik di dalam maupun luar lapangan," kata Ibnu

Ibnu menambahkan, Rendi akan menjadi pemain tengah yang bisa bertahan dan menyerang. "Dengan bergabungnya Rendi, kini kami sudah mempunyai 13 pemain. Sehingga saat ini formasi tim sudah mulai terbentuk. Pemain yang lain segera menyusul," jelasnya.

Di ajang Trofeo pada 22 Mei mendatang, Ibnu berharap semua pemain bisa bergabung. "Nantinya kita ada 27 pemain dan semua itu telah kami sampaikan ke manajemen. Mudah-mudahan bisa datang semua saat kita menggelar latihan perdana pada 9 Mei nanti. Saat ini perekrutan terus berjalan," imbuh Ibnu.

Sebelum bergabung dengan Deltras, Rendi mengaku mendapat tawaran dari banyak klub. Tapi, yang pertama dan paling serius menginginkannya adalah Deltras.

"Saya bergabung dengan Deltras ini karena ingin membantu tim ini berprestasi, khususnya bisa naik ke Liga 1," Kata Rendi.

"Saya memang asli Sidoarjo, dan keluarga sangat mendukung saya bermain bersama Deltras," pungkas Rendi.

(sun/sun)


Hide Ads