Mimpi Donna Buka Warung Cece Surabaya Berawal dari Hobi Masak

Mimpi Donna Buka Warung Cece Surabaya Berawal dari Hobi Masak

Aujana Mahalia - detikJatim
Senin, 13 Nov 2023 06:00 WIB
Cece Donna yang jualan penyetan di Surabaya
Donna, pemilik Warung Cece Surabyaa. (Foto: Aujana Mahalia/detikJatim)
Surabaya -

Merintis usaha kuliner sudah sejak lama diimpikan oleh Donna (23). Hobi memasak yang dimilikinya, membawa wanita cantik lulusan perbankan ini sukses membuka warung penyetan di Surabaya. Namanya Warung Cece.

"Aku sudah lama ingin punya usaha penyetan, terlebih dengan usaha ini saya bisa mewujudkan keinginan mama saya dulu yang juga pernah ingin punya usaha kuliner," ungkap Donna kepada detikJatim, Minggu (12/11/2023).

Dengan keuletan dan tekad yang kuat, warung penyetan ini dibuka berawal dari kebiasaan Donna yang suka dengan memasak. Ia mengaku kerap belajar dan melakukan improvisasi rasa untuk membuat sambal penyetan yang enak.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Aku tuh dulu autodidak, jadi aku sering beli sambal-sambal dari beberapa orang yang terkenal enak, aku rasain terus aku mulai pikir komposisinya, terus akhirnya aku improve sendiri deh. Selain itu, pas buka warung ini aku juga sering update rasa sambalnya dari review konsumen yang datang,"

Donna mengungkapkan ia terus melakukan inovasi dari menu yang ditawarkan di warung miliknya itu. Salah satunya, Nasi Gejrek.

ADVERTISEMENT

Ia menyebut menu yang terdiri atas nasi, cumi, dan dilengkapi dengan sambal gejrek itu telah menjadi menu andalan di warungnya. Pasalnya, menu ini hadir di tengah keresahan Donna akan harga menu makanan yang semakin mahal di tempat makan lainnya.

"Soalnya saya sendiri kan suka cumi, tapi pas saya cari menu makanan yang jual kayak gitu, nggak ada yang murah loh di Surabaya ini, jadi saya pengennya biar semua kalangan, apalagi yang suka sambel tuh bisa ngerasain. Makanya aku buat inovasi Nasi Gejrek itu," katanya.

Sementara itu, setelah warungnya viral di TikTok, warung penyetan itu selalu ramai di datangi pembeli. Banyak pembeli yang gagal fokus karena penasaran dengan paras Donna. Meskipun pembeli datang silih berganti, wanita cantik itu tak risau akan penampilannya dan tetap melayani pelanggan dengan sepenuh hati.

"Ini jujur ya, aku tuh nggak pernah mikir mau kayak manicure padicure gitu, menurutku yang penting bersih dan dilihat nyaman, jadi aku juga tetep seneng aja waktu melayani pembeli," tuturnya.

Donna menyebut, tak jarang dirinya juga menjadi objek foto para pembeli. Banyak pembeli yang ingin berfoto dengannya.




(abq/dte)


Hide Ads