Kampung Bandeng Jelak di Kelurahan Blandongan, Kecamatan Bugulkidul, Kota Pasuruan, menawarkan berbagai kuliner berbahan ikan bandeng. Salah satu menu andalanya adalah sate komo bandeng.
Selama ini di Kampung Bandeng Jelak dikenal dengan olahan seperti bandeng bakar madu, bandeng presto, bandeng krispi, abon bandeng hingga botok bandeng.
Bandeng yang diolah berasal dari tambak warga sekitar yang terkenal gurih tanpa bau lumpur ini, diyakini sangat kaya protein. Menu olahan bandeng jelak kini semakin banyak. Yang paling anyar adalah sate komo bandeng.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sate ini dibuat seperti sate pada umumnya. Daging bandeng yang sudah dibersihkan dipotong kotak-kotak kemudian tusuk lalu dibakar. Yang membedakan adalah bumbunya.
![]() |
Sate komo bandeng dibaluri bumbu rempah yang selama ini lazim dipakai untuk sate komo sapi.
Hemm... Sudah bisa dibayangkan lezatnya. Perpaduan bandeng yang gurih dengan bumbu rempah dipastikan menggoyang lidah anda.
"Sangat lezat rasanya. Sangat gurih," kata Siska Larasati, pengunjung salah satu warung di lokasi, Sabtu (14/1/2023).
Dwi Wahyu, pengunjung lain mengatakan tidak rugi datang ke Kampung Bandeng Jelak. "Banyak olahan bandeng. Saya sengaja datang cicipi sate komo bandeng. Nikmat. Harga menunya juga tidak mahal, antara Rp 15 ribu - Rp 25 ribu," ungkapnya.
Selain tersedia di Kampung Bandeng Jelak, aneka olahan bandeng juga dikirim ke restoran-restoran di Kota Pasuruan.
(abq/fat)