Seorang tahanan yang kabur di Polsek Dukuh Pakis Surabaya dikabarkan telah tertangkap. Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya AKBP Hendro Sukmono membenarkan kabar penangkapan tahanan berinisial AD (55) tersebut.
"Nggih, alhamdulillah sudah (Kembali tertangkap)," ungkap Hendro saat dihubungi detikJatim, Minggu (21/4/2024).
Belum diketahui pasti lokasi dan kronologi penangkapan tahanan kabur tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ini masih cari informasi (Terkait penangkapan tahanan kabur tersebut)," kata Kasi Humas Polrestabes Surabaya AKP Haryoko Widhi.
Sebelumnya pada H+2 Lebaran atau Jumat (13/4/2024), seorang tahanan dengan kasus penipuan dan penggelapan kabur dari sel di Polsek Dukuh Pakis. Sempat beredar kabar pelaku kabur dengan menggergaji terali jendela sel, namun polisi membantah hal tersebut.
"Jadi kaburnya lewat terali jendela. Melepas terali yang ada di jendela. Tidak ada yang digergaji," jelas Widhi kepada detikJatim, Senin (15/4/2024).
Tahanan tersebut berhasil menjebol terali jendela di ruang tahanan pada Jumat (13/4/2024) malam dengan cara memijak sebuah papan kayu. Kemudian, terali yang berhasil diraihnya langsung ditarik hingga jebol.
Pelaku kemudian keluar dari sel. Setelah berhasil keluar, ia lalu menutup jendela tersebut dengan potongan asbes.
(hil/fat)