Dari informasi yang dihimpun detikJatim, di Malang Raya sampai saat ini belum ditemukan ada korban yang melapor menjadi korban penipuan Fitra Ardhita Nurusllisha baik ke Polresta Malang Kota, Polres Batu, maupun Polres Malang.
"Sampai sejauh ini belum ada laporan (penipuan yang melibatkan Fitra) yang kami dapat," ujar Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Budi Hermanto kepada detikJatim pada Minggu (9/4/2023).
Hal senada juga disampaikan oleh Kasat Reskrim Polres Batu AKP Yussi Purwanto. Ia menyampaikan bahwa di Polres Batu juga tidak ditemukan adanya laporan penipuan yang melibatkan Fitra.
"Di Kota Batu nihil pengaduan orang ini," singkatnya.
Sementara itu, di Polres Malang juga dipastikan bahwa hingga Sabtu (8/4/2023) belum mendapatkan adanya aduan maupun laporan terkait dugaan penipuan terhadap Fitra.
"Sampai Sabtu (8/4/2023) nihil adanya laporan penipuan (terhadap Fitra)," ungkap Kasat Reskrim Polres Malang Iptu Wahyu Saputro.
Seperti diberitakan sebelumnya, beredar kabar Fitra yang tidak diketahui keberadaanya hingga saat ini telah melakukan penipuan dan penggelapan. Hal itu diperkuat dengan munculnya postingan milik akun twitter @safirawwww.
Dalam postingan @safirawwww menyebut bahwa hilangnya Fitra berkaitan atas dugaan penipuan dan pengelapan. Jumlah korban banyak, dan kerugian yang dialami ditaksir mencapai miliaran rupiah.
"Twitter please do your magic, Mohon infonya apabila mengenali/mengetahui lokasi/posisi ybs, kerugian yg ditimbulkan ga main-main. Yang bersangkutan membawa pergi uang senilai 150M," cuit akun @safirawwww.
(dpe/iwd)