Informasi yang dihimpun detikJatim, peristiwa bermula saat Arda diajak orang tuanya salat magrib berjamaah di musala dekat rumahnya, Dusun Sentul, Desa Winongan Lor, Winongan, Kabupaten Pasuruan, Kamis (24/11/2022). Namun sebelum salat selesai, Arda keluar musala.
Setelah salat, orang tuanya tidak melihat sang anak. Sempat dikira pulang, namun si bocah ternyata tidak ada di rumah.
Orang tuanya panik dan mencari ke berbagai tempat. Karena tidak kunjung ketemu, mereka melapor ke perangkat desa.
"Awalnya dikira sudah pulang, tapi di rumah tidak ada. Sementara sandalnya ada," kata Wahyudi, Sekretaris Desa Winongan Lor.
Warga kemudian membantu mencari. Namun balita tersebut belum ditemukan.
"Kemungkinan terpeleset, karena rumahnya dekat sungai. Ini masih banyak warga ikut mencari," ungkapnya.
Kepala BPBD Kabupaten Pasuruan Ridwan Harris mengatakan pihaknya sudah menerima laporan kejadian tersebut. "Dilaporkan hilang saat diajak salat berjemaah, mendahului keluar," jelasnya.
Kanit Reskrim Polsek Winongan Aipda Eko Mariyanto menambahkan pihaknya tengah mengumpulkan keterangan terkait hilangnya balita tersebut. "Masih belum jelas (tenggelam atau tidak), ini masih dicari," katanya.
(dpe/iwd)