Bercinta di pagi hari ada plus minusnya. Sisi plusnya, energi masih berlimpah dan gairah masih meletup-letup. Minusnya, harus dilakukan agak terburu-buru.
Sebenarnya, sejumlah pakar menyebut peluang orgasme lebih dahsyat pada pagi hari. Meningkatnya kadar testosteron pada pria saat pagi yang jadi alasannya.
Nah, bagaimana caranya memaksimalkan waktu yang singkat agar morning sex lebih berkesan?
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
1. Set alarm
Seks yang spontan memang mendebarkan. Tetapi tidak ada salahnya juga kalau direncanakan. Dengan terencana, pengelolaan waktu akan lebih efisien. Misalnya dengan memasang alarm untuk bangun lebih awal sehingga tidak buru-buru.
"Setel alarm 15 hingga 20 menit lebih awal dari biasanya agar tidak terburu-terburu," ujar Drs Cristina Bosch dan John A Robinson dari The Hormone Zone, dikutip detikHealth dari Style Caster.
2. Sempatkan ke kamar mandi
Kenapa beberapa pasangan melewatkan morning sex? Tentu ada banyak alasan, tetapi salah satunya adalah tidak percaya diri dengan penampilan. Jika ini masalahnya, sempatkan pergi ke kamar mandi untuk membersihkan diri.
"Menyikat gigi dan kembali ke tempat tidur untuk berciuman. Sehingga bisa merasa lebih seksi," ujar Kelly Connel, seorang pakar seksual.
3. Tampil seksi!
Beberapa orang justru lebih terangsang melihat pasangannya tampil apa adanya, lengkap dengan aroma napas ketika belum sikat gigi. Jika memang demikian yang dikehendaki, tidak ada salahnya juga. Selera orang kan beda-beda.
"Pria menganggap Anda sangat seksi bahkan ketika belum sikat gigi di pagi hari. Coba ubah pikiran dan tubuh akan mengikutinya," kata Laurel House, pakar seks di toko seks online My First Blush.
4. Jika belum yakin, coba dulu akhir pekan
Alasannya, jelas. Tidak buru-buru. Sehingga tidak ada yang dipertaruhkan jika ternyata sesi bercinta tidak berjalan sesuai harapan.
Disarankan setelah olahraga. Baca halaman selanjutnya.
5. Lakukan setelah olahraga
Morning sex tidak melulu dilakukan setelah bangun tidur. Tips melakukan morning sex selanjutnya, Bunda bisa pilih waktu lain semisal setelah berolahraga pagi.
"Anda telah meningkatkan tingkat metabolisme dengan olahraga. Tubuh sudah hangat dan fleksibel, hormon menyala seperti kembang api," ujar Bosch dan Robinson.
6. Pilih posisi seks yang tepat
Pilih posisi seks yang tepat sesuai suasana pada pagi hari. Ketika Bunda dan suami bergairah maka bisa lakukan quicky sex yang menantang, seperti berdiri atau doggy style.
Ketika salah satu masih mengantuk, maka pihak lain bisa menjadi lebih aktif. Misalnya saja, ketika Bunda lebih 'segar' dibanding suami, tak ada salahnya sedikit nakal dan pimpin permainan dengan memilih posisi seks woman on top.
Saat ingin santai berdua, posisi seks spooning atau misionaris juga bisa menjadi pilihan morning sex yang memuaskan.
7. Coba saat mandi berdua
Mungkin Bunda dan suami tidak punya banyak waktu pada pagi hari. Seks saat mandi berdua juga bisa dilakukan. Salah satu kelebihan seks saat mandi akan mudah dibersihkan dan membuat tubuh semakin segar.
"Karena kebanyakan orang harus mandi sebelum kerja, mungkin ingin mengatur timer (untuk bercinta) saat mandi agar tidak lupa," tutur Alba.
Jika memilih seks di kamar mandi, tetap perhatikan keamanan ya, Bunda.