Probolinggo - Polisi mengamankan seekor lutung Jawa dengan bulu berwarna gold atau emas. Monyet tersebut diamankan dari tangan pemiliknya yakni warga Kecamatan Kraksaan.
Foto Jatim
Potret Lutung Jawa Berbulu Emas Diamankan Polisi
Selasa, 14 Nov 2023 20:47 WIB

Usai diamankan dan dibawa ke Polres Probolinggo, lutung Jawa jantan berusia 2 tahun itu kemudian diserahkan langsung ke BKSDA.
BKSDA sendiri akan membawa primata ini ke pusat rehabilitasi lutung Jawa di Kota Batu untuk dirawat dan dilepasliarkan.
Pihak kepolisian sendiri awalnya mendapatkan laporan terkait ada warga yang memilih Lutung Jawa. Setelah dicek ternyata benar dan monyet tersebut diamankan dan pemiliknya dimintai keterangan.