Seorang bocah laki-laki berusia 8 tahun tewas usai terhempas ombak besar di muara Pantai Wonogoro, Dusun Sukorejo, Desa Tumpakrejo, Kecamatan Gedangan, Malang. Saat kejadian korban tengah bermain air bersama keluarganya.
Kasatpolairud Polres Malang AKP Yoyok Supandi mengatakan, korban tewas adalah M Alayubi (8), warga Desa Bedali, Kecamatan Lawang, Malang.
Sementara itu satu anak lainnya bernama Mikaila (12) mengalami luka ringan dalam peristiwa pada Sabtu (27/12/2025) pukul 14.00 WIB itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Satu korban meninggal bocah berusia 8 tahun, dan satu korban luka ringan adalah bocah perempuan berusia 12 tahun,," ujar Yoyok kepada detikJatim, Sabtu (27/12/2025).
Menurut Yoyok, saat kejadian korban bersama keluarga sedang bermain air di muara sungai yang jaraknya sekitar 150 meter dari bibir pantai.
"Tiba-tiba datang ombak besar dari arah laut," tuturnya.
Bocah 8 tahun meninggal diterjang ombak besar di Pantai Wonogoro, Malang. (Foto: Istimewa) |
Yoyok menjelaskan, bahwa korban datang ke Pantai Wonogoro bersama rombongan keluarga berjumlah 4 orang tiba di Pantai Wonogoro pukul 12.00 WIB.
Setelah tiba di Pantai Wonogoro, mereka kemudian bermain air di muara sungai.
"Sekitar pukul 14.00 WIB datang ombak setinggi kurang lebih 3 meter yang masuk ke muara sungai. Arusnya sangat kuat sehingga keempat orang tersebut terhempas ke arah muara yang lebih dalam," jelasnya.
Akibat kejadian itu, M Alayubi sempat dinyatakan hilang sebelum akhirnya ditemukan sekitar pukul 14.20 WIB di muara sungai dalam kondisi meninggal dunia.
Sementara satu korban lain bernama Mikaila yang mengalami luka ringan dan langsung dibawa ke Puskesmas Bantur untuk mendapatkan perawatan medis dan diperbolehkan pulang.
Sedangkan, kedua orang tua korban Dodi Kiswanto (46) dan Anitasari (40), selamat tanpa luka.
"Pihak keluarga menyatakan keberatan untuk dilakukan otopsi terhadap korban meninggal dunia," tambah Yoyok.
Dengan adanya kejadian ini, pihak kepolisian terus mengimbau wisatawan agar lebih waspada dan tidak bermain air di area muara, terutama saat kondisi ombak tinggi.
(irb/dpe)












































