Pengajian Gus Ali Gondrong dan KH Anwar Zahid di Ponorogo Dibatalkan

Pengajian Gus Ali Gondrong dan KH Anwar Zahid di Ponorogo Dibatalkan

Charolin Pebrianti - detikJatim
Kamis, 13 Nov 2025 17:15 WIB
Poster pembatalan pengajian di Ponorogo
Poster pembatalan pengajian di Ponorogo (Foto: Dok. Istimewa)
Ponorogo -

Rencana pengajian akbar bertajuk "Cinta, Spiritual, dan Makna Hidup" yang sedianya menghadirkan dua pendakwah kondang, Gus Ali Gondrong dan Abah Anwar Zahid, pada Rabu (19/11/2025) di Alun-Alun Ponorogo resmi dibatalkan. Keputusan tersebut diambil setelah panitia melakukan rapat dan musyawarah bersama.

Ketua Panitia, Bahar Harahap, mengatakan pembatalan itu merupakan langkah yang diambil demi menjaga kondusivitas wilayah Ponorogo.

"Betul, pengajian akbar tanggal 19 November yang sebelumnya menjadi rangkaian peringatan Hari Santri kami batalkan. Keputusan ini diambil atas dasar musyawarah dan rapat panitia," ujar Bahar Harahap dalam keterangannya, Kamis (13/11/2025).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bahar menjelaskan, keputusan tersebut bukan tanpa alasan. Panitia mempertimbangkan potensi munculnya berbagai penafsiran di masyarakat jika acara tetap digelar, terutama karena lokasinya berada di ruang terbuka dan berpotensi dihadiri ribuan orang.

ADVERTISEMENT

"Kami memutuskan membatalkan pengajian lebih kepada pertimbangan untuk menjaga situasi Ponorogo tetap kondusif. Kami ingin menghindari interpretasi masyarakat luas maupun tafsir politik terhadap kegiatan tersebut," tegasnya.

Selain itu, panitia inti peringatan Hari Santri Nasional (HSN) bersama tim penanggung jawab pengajian Abah Anza dan Gus Ali Gondrong juga telah bersepakat untuk menutup seluruh rangkaian kegiatan HSN 2025 di Ponorogo.

"Setelah mencermati situasi terkini di Ponorogo, kami bersepakat membatalkan acara pengajian tanggal 19 November 2025. Dengan demikian, rangkaian acara HSN dinyatakan berakhir," imbuh Bahar.

Pihak panitia juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berperan dalam penyelenggaraan kegiatan HSN di Ponorogo tahun ini.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia atas kerja kerasnya, serta kepada semua pihak yang telah mendukung terlaksananya peringatan Hari Santri 2025," tutup Bahar.

Dengan pembatalan pengajian akbar ini, maka seluruh rangkaian kegiatan Hari Santri di Ponorogo resmi berakhir. Panitia menyatakan, jika masih ada urusan administrasi yang belum selesai, akan diselesaikan kemudian.




(dpe/abq)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads